Bukan keadaan yang cukup bagus jika kita memiliki pacar yang terlalu cuek. Dia sudah tidak lagi seperti dulu. Perhatian, penuh kasih sayang, tahu keadaan kita, dan sebagainya. Bahkan yang lebih parah, kita merasa seperti kekasih yang tidak dianggap.
Pacar yang terlalu cuek tentu akan menimbulkan kesusahan tersendiri bagi kita. Selain itu, pacar yang terlalu cuek tentu saja bisa membuat hubungan kedepan jadi tidak baik. Komunikasi dengan dirinya tidak lancar, sehingga akan rentan sekali terjadi perselisihan.
Dan perselisihan tersebut tidak selamanya langsung membuahkan perpisahan. Tapi penderitaan yang lebih daripada penderitaan ketika merasakan sikapnya yang terlalu cuek.
Wajib bagi kita untuk tidak berdiam diri dengan masalah ini. Harus ada tindakan untuk menghadapi pacar yang cuek. Selain itu, tindakan dari dirinya juga perlu di adakan. Untuk bisa seperti itu, berikut tips untuk menghadapi pacar yang terlalu cuek dari madjongke.com
1. Pertama adalah melihat keadaan dirinya untuk mencari tahu penyebab kenapa dia bisa jadi cuek. Kalau keadaannya sedang sibuk oleh sesuatu seperti pekerjaan atau yang lainnya, mungkin bisa dikatakan wajar. Tapi jika ada penyebab lain dimana penyebab itu tidak bisa dimaklumi, ketahui penyebab tersebut dan baca bagian berikutnya setelah bagian ini.
2. Setelah bagian pertama terselesaikan, langkah berikutnya yang terbaik adalah membicarakannya. Nyatakan padanya bahwa tindakannya menjadi terlalu cuek itu kurang berkenan di hati Anda. Sampaikan hal itu dalam keadaan yang tepat dan juga waktu harus diperhatikan. Yakinkan, bahwa Anda ingin dia berubah. Berubah menjadi seperti dulu dan tidak bersikap cuek seperti sekarang ini.
3. Selanjutnya jika sudah begitu, melihat perubahan yang ada pada dirinya. Apakah ada niat untuk berubah atau tidak. Seperti artikel madjongke.com yang sudah-sudah, perubahan tidak harus cepat. Yang penting terlihat meski pelan-pelan. Atau setidaknya ada niat dari dirnya untuk berubah.
4. Langkah terakhir, setelah ada hasil yang terlihat dari dirinya. Kalau dia benar-benar bisa berubah dari pacar yang cuek jadi pacar yang lebih peduli dan perhatian, itu bisa dikatakan berhasil. Tapi, seumpama dia hanya menunjukan perubahan sebentar dan kembali menjadi pacar yang cuek, Anda punya 2 pilihan. Pertama tetap bertahan dan menerima apa adanya atau mengakhiri hubungan yang membuat diri sendiri tidak merasa nyaman.
Memang langkah-langkah diatas terlihat sederhana, tapi itu sedikit sulit jika Anda tidak siap melakukannya. Sehingga sebelum melakukan cara menghadapi pacar cuek yang ada diatas, sebaiknya pikirkan segala kemungkinan yang terjadi. Memikirkan untuk menyiapkan diri dalam menghadapi kemungkinan terburuk yang bisa saja terjadi.