Tidak semua pria bisa tulus menjalin hubungan dengan seorang wanita. Cukup banyak yang hanya menginginkan keuntungan saja. Meskipun beberapa ada yang terlihat berkorban, biasanya dia selalu ingin mendapat balasan setimpal bahkan lebih dari tindakannya itu.
Tidak ada maksud buruk, madjongke.com hanya mengingatkan wanita agar tidak terjebak dengan pria yang hanya menginginkan keuntungan saja. Sebab bisa jadi, setelah dia mendapatkan keuntungan yang diinginkan, wanita akan ditinggalkan begitu saja. Itu bukan hal baik sehingga ada baiknya mengetahui pria yang hanya menginginkan keuntungan saja didalam hubungannya. seperti dibawah ini.
Cinta adalah senjatanya
Saat punya keinginan dan dia tidak mendapatkannya, dia akan menggunakan cinta sebagai senjata ampuh. Misalnya saja, "Sebenarnya kamu cinta tidak sih, kok cuma itu saja tidak boleh", "katanya cinta, tapi kenapa tidak boleh sayang", "Ini untuk bukti bahwa kamu cinta Aku, ingat sayang, demi cinta", atau kata lain yang masih sama maksudnya.
Sering membahas hal ini
Dia sering memancing agar dia dan pasangannya bisa cocok jika membahas tentang sesuatu yang berhubungan. Sesuatu yang berhubungan dengan tujuannya. Seperti misalnya, tujuannya adalah seks, maka dia akan memancing pasangannya agar terbiasa membahas hal yang berkaitan. Entah dengan gaya bercanda atau tidak, dia akan melakukan hal itu.
Terlalu berlebihan
Dalam memberi sesuatu, barang ataupun perhatian terkesan berlebihan. Ini bisa diketahui oleh diri sendiri. Tentu saja dengan melihat diri sendiri, seberapa lama berhubungan, dan apa yang membuatnya jatuh cinta pada Anda. Dan jika cowok tersebut suka merayu, maka dia tidak akan berhenti untuk membuat wanita pasangannya merasa malu. Tentu saja dengan rayuan mautnya. Ini dilakukan, agar apa yang menjadi keuntungan bagi dirinya bisa sering didapat atau setidaknya cepat didapatkan.
Berusaha dibutuhkan dan menghindar
Dia akan berusaha menjadi pasangan yang dibutuhkan. Anda akan menjadi wanita yang sulit untuk jauh dari dirinya. Atau hal lain yang membuat Anda kehilangan banyak hal jika dia tidak ada. Setelah itu, dia akan menghindar dengan pura-pura marah atau dengan cara lain jika Anda tidak memberi keuntungan yang dia inginkan.
Sebagai peringatan saja, Karena banyak wanita yang tidak merasa dirugikan oleh Pria pasangannya. Bahkan banyak wanita yang rela memberikan segalanya pada pasangan yang dia cintai. Sekedar saran, jika belum menikah sebaiknya jangan memberikan segalanya pada pasangan. Sebab perpisahan bisa terjadi. Jangankan yang baru pacaran, yang sudah menikah saja masih bisa terjadi perpisahan.