Banyak wanita yang mungkin mau mengakui kalau ada beberapa jenis pria yang mungkin dihindari. Atau bahkan yang lebih buruk dibenci oleh mereka para wanita. Laki-laki yang lebih tidak diinginkan oleh wanita pada umunya. Lebih memilih lelaki lain daripada salah satu pria seperti dibawah ini, madjongke.com.
1. Pria Tak terurus
Pria yang tidak terurus dari sikap juga penampilan. Terkesan berantakan dan tidak sedap dipandang mata. Tidak terurus itu jelas berbeda dengan tampil apa adanya. Tampil adanya lebih baik karena masih bisa mengurus diri. Apapun keadaannya, wanita tidak begitu suka dengan pria seperti tipe ini.
2. Pria Pengekang
Melindungi, mengasihi, dan bisa bertanggung jawab adalah keinginan setiap wanita. Tapi jika berlebihan dan terkesan mengekang, wanita tentu benci hal ini. Tidak ada wanita ynag suka hidupnta dikekang. Wanita juga punya banyak keinginan dan itu tidak melibatkan pria terdekat (pasangan).
3. Pria pemarah
Hanya karena sebuah kesalahan kecil dari wanita membuat pria bisa marah besar. Wanita sangat benci pria tipe ini. Karena selain pemarah, sifat egois juga menyertai pria dengan tipe seperti ini. Jika wanita setuju, mereka akan memilih untuk sendiri sementara sampai menemukan pria yang lebih sabar
4. Pembohong
Pria lebih banyak berbohong daripada wanita, tapi tidak termasuk saya. Dan sifat seperti ini sangat dibenci wanita. Bahkan Saya sendiri tidak suka hal itu. Apalagi wanita yang lebih sering menggunakan perasaan daripada hal lainnya. Ini bisa membuat wanita sangat membenci pria bahkan bisa sangat marah.
5. Lebih mementingkan teman
Ada saatnya pria lebih mendukung teman, ada saatnya juga pria lebih mendukung pasangan. Semuanya bisa disesuaikan dengan keadaan. Tapi jika pria selalu memilih teman daripada pasangan, itu bukan hal yang baik. Dan tentu saja dibenci oleh wanita.
6. Tidak punya pendirian
Pria yang tidak punya pendirian, cenderung sering ingkar janji. Pertama bilang ya dan karena pengaruh luar bisa mengatakan tidak. Yang sebelumnya mau melakukan pada akhirnya justru tidak mau sama sekali. Tidak perlu hal apapun, semua tahu wanita tidak suka hal ini.
7. Mencari kesalahan
Suka mencari kesalahan pasangan untuk menutupi kesalahannya yang lebih besar. Padahal kesalahan pasangan sudah lama terjadi, terlupakan, bahkan sudah dimaafkan. Mencari kesalahan pasangan hanya untuk menutupi kesalahannya sendiri. Menutupi karena tidak ingin disalahkan atau tidak mau mengakui kesalahannya.
8. Tidak bertanggung jawab
Pria yang tidak bertanggung jawab tentu tidak disukai oleh wanita. Sebagai Pria sejati harus berani menanggung apa yang sudah dilakukannya. Berani bertanggung jawab apapun konsekuensinya. Bukan Pria sejati jika hanya berani berbuat tapi tidak berani bertanggung jawab.
Khusus untuk wanita, tentu bisa memilih Pria seperti apa yang pantas untuk diterima. Jangan pernah bisa dibutakan oleh cinta. Pilihan yang salah bisa menentukan baik atau tidaknya masa depan kehidupan cinta kamu. Untuk itu madjongke.com coba menyampaikan ulang tipe cowok yang dibenci wanita diatas. Jika setuju, bagikan artikel ini pada teman-teman yang lain (link hidpu madjongke.com).