Kisah cinta masa lalu dan kenangan tidak selalu bisa hilang begitu saja. Kadang karena sesuatu, pasangan merasa cemburu dengan masa lalu yang pernah kita alami. Pertanyaan, kenangan, atau mungkin buah cinta dari masa lalu kita telah membuat pasangan sekarang merasa cemburu yang kadang berlebihan.
Rasa penasaran dirinya terhadap masa lalu kita, memaksa kita untuk menceritakan semua pada dirinya. Tidak ada pilihan lain selain menjadi lebih terbuka dengan dirinya. Tapi bukannya menerima, dia justru menunjukkan sikap cemburu. Bahkan ada sedikit perubahan buruk dari dirinya. Ala kadarnya saja sudah bisa membuat dia cemburu bahkan sakit hati, apalagi bila dia tahu yang lebih jauh lagi.
Untuk itu madjongke.com akan memberikan sedikit tips agar pasangan sekarang (kekasih, pacar, suami, istri, dsb) tidak lagi merasakan cemburu atau sakit hati. Dari madjongke.com, semoga berguna.
1. Pertama, jika dia sudah tahu yang penting-penting saja, jangan lagi menceritakan hal lain yang berhubungan dengan masa lalu. Sehebat atau membanggakanpun jangan pernah menceritakan dia tentang hal itu. Jika dia terus memaksa, yakinkan pada dia bahwa kamu tidak ingin membahas tentang hal itu. Katakan kamu merasa sakit hati jika membahas masa lalu, terpenting bagimu adalah masa sekarang dan masa depan dengan dirinya. Itu lebih baik.
2. Berikutnya, jangan buat dirinya merasa cemburu lagi karena hal lain. Seperti misalnya kedekatanmu dengan Orang lain. Kita tidak tahu perasaan dia yang sekarang. Dan jika dia merasa cemburu, biasanya dihubung-hubungkan dengan
masa lalu kamu. Seperti tidak ada hubungannya, sekilas. Tapi hal ini bisa dipraktekkan untuk membuat dia lupa akan masa lalu kita yang menyakitkan bagi dirinya.
3. Berikutnya yakinkan pada dirinya bahwa cinta kamu dengan dirinya seperti yang kamu rasakan saat ini. Yakinkan tidak ada cinta yang melebihi dari cintamu padanya saat ini. Buat dia merasa menjadi seseorang yang istimewa dihatimu, dia harus yakin dengan hal itu. Lebih mudahnya terus pelajari apapun tentang cinta yang ada di blog
madjongke.com ini, yang sudah ada maupun yang akan ada diwaktu mendatang.
4. Terus bahas masa sekarang, tentang dirinya, masa depan kalian berdua, dan apapun yang tidak ada hubungannya dengan masa lalu kamu. Berusahalah mengalihkan perhatian dirinya dari masa lalu. Akan lebih baik lagi jika ada sesuatu yang menjadi kejutan menyenangkan. Tidak perlu penjelasan tentang kejutan menyenangkan, itu bisa disesuaikan dengan kondisi kalian sendiri.
Itu saja agar pasangan tidak cemburu yang mungkin berlebihan dengan masa lalu kita. Bagi Janda atau Duda khususnya yang punya anak, yakinkan bahwa hubungan Orang Tua dan Anak tidak akan bisa terpisahkan. Anak tetap anak, karena yang terpenting kita tidak akan pernah lagi kembali dengan orang Tua kandungnya. Cinta kita hanya untuk dirinya, untuk masa depan yang lebih membahagiakan. Itu harapannya dan semoga terwujud. Amin.