Cowok yang selalu mengandalkan harta ataupun tahta untuk mendapatkan wanita yang diinginkan, tidak selalu memberikan dampak baik bagi dia juga wanita yang dicintainya. Dampak negatif tentu saja sangat banyak. Seolah, kelebihan yang ada pada dirinya selain harta atau tahta, tidak digunakan karena sudah terbiasa mengandalkan hal yang tadi dimaksud.
Seperti kita ketahui, semua cowok tentu memiliki daya tarik sendiri-sendiri. Dan selera wanita untuk urusan cinta juga berbeda-beda. Ketampanan, sikap, keahlian, sifat, dll termasuk juga harta dan tahta menjadikan nilai lebih yang bisa membuat wanita terpikat. Ada wanita yang suka pada ketampanan saja, keahlian saja, sifat atau sikap, harta atau tahta. Bahkan ada juga wanita suka semuanya.
Masih berkaitan, pada kesempatan ini madjongke.com mencoba menyampaikan plus juga minus jika cowok lebih mengandalkan harta untuk mencintaimu dari fakta yang sudah banyak ada juga pengamatan madjongke.com. Khusus wanita yang mungkin sudah pernah mengalami, silahkan memberikan tambahan jika itu belum ada dibawah ini. Baiklah, dari madjongke.com, plus minus jika cowok lebih suka mengandalkan harta untuk mencintaimu.
Plus
1. Kebutuhan dirimu tentu lebih bisa tercukupi. Apa yang selama ini sulit dimiliki bisa dengan mudah didapatkan.
2. Secara umum, Orang kaya dan punya tahta itu dihormati. Sehingga secara otomatis akan merubah sudut pandang orang lain dalam menilaimu.
3. Ada kebanggaan tersendiri yang kamu rasakan karena memiliki kekasih
berharta
Minus
1. Cowok yang andalkan harta tentu secara perlahan dan kadang tanpa disadari telah menanamkan dalam dirinya sendiri bahwa kecantikanmu bisa disejajarkan dengan beberapa barang mewah atau uang dalam jumlah tertentu. Padahal dalam hubungan cinta ada kalanya rasa bosan yang dianggap menipisnya rasa cinta. Jika itu terjadi maka nilaimu bisa turun dimata dia. Jika sampai titik akhir bisa saja kamu ditinggalkan atau setidaknya diduakan. Selain itu dalam hubungan cinta juga membutuhkan banyak hal seperti kesetiaan, perhatian, waktu, dsb.
2. Cowok yang lebih suka mengandalkan harta, biasanya menganggap masalah kamu bisa diselesaikan dengan uang. Saat kamu marah, dia minta maaf dengan hadiah mahal, misalnya. Sehingga itu bisa jadi kebiasaan bagi dirinya. Saat kamu menuntut suatu hal yang tidak bisa diganti dengan materi, dia bisa saja mengalihkan keinginan kamu dengan keinginan yang lain. Pada akhirnya, jika dia memiliki suatu sifat, sikap, atau kebiasaan yang sering menyakiti kamu, dia akan sulit berubah. Karena dia terbiasa menyelesaikan masalah dengan jalan damai yang melibatkan harta, kemungkinannya sangat besar. Dan dari itu sulit sekali adanya keadilan.
3. Cowok seperti ini tidak lagi memikirkan nilai lebih selain harta atau tahta dalam dirinya, selain penampilan. Optimasi dalam hal yang disukai wanita tercinta mungkin sudah tidak ada lagi. Berbeda dengan cowok yang tidak terlalu mengandalkan harta dalam mencintaimu, dia tetap berusaha meluluhkan hatimu dengan cara lain, harta hanya sebagai penunjang bukan jurus utama. Masih bisa memberikan kenyamanan dsb.
Kesimpulannya. Harta tidak selalu menjamin kebahagiaan. Dari fakta yang sudah ada justru banyak menciptakan penderitaan, pengkhianatan, perpisahan, bahkan pembunuhan. Itu bisa terjadi jika harta atau tahta jadi andalan. Kita akui harta memang dibutuhkan, tapi cukup dijadikan penunjang jika itu menyangkut masalah percintaan.