Mencintai Orang dengan sungguh-sungguh itu sebenarnya baik. Baik dari kata atau sikap biasanya akan terlihat oleh pasangan. Madjongke.com anggap inilah yang sedang kamu rasakan, mencintai Orang dengan sungguh-sungguh hingga merasakan ketakutan jika kehilangan dirinya. Dengan kondisi seperti ini, biasanya kamu akan berusaha menjaga hubungan agar tidak kandas. Itu otomatis akan terjadi meski kadang harus disertai dengan kebohongan, itu pasti. Tujuannya tentu saja demi keutuhan cinta kalian.
Dan tidak melenceng dari hal itu, biasanya perasaan
takut kehilangan akan menciptakan sikap posesif terhadap si Dia. Kabar setiap saat, keinginan untuk membatasi ini itu, dsb sering kamu inginkan untuk segera dilakukan. Jika sudah pernah terjadi sebaiknya hilangkan sikap tersebut. Itu jelas akan membuatnya merasa tidak nyaman.
Ok, anggap saja apa yang dia lakukan dibelakang kamu itu benar. Tapi tentu saja itu tidak bisa diatasi dengan sikap posesif. Itu tidak akan merubah keadaan karena justru itu akan membuatnya merasa malas jika dekat atau selalu ada dalam pengawasan atau peraturan dari kamu. Dan itu justru akan membuat Dia memiliki kemungkinan lebih besar untuk mendua atau meninggalkan. Ketakutan kehilangan dirinya sangat mungkin jadi kenyataan.
Saran dari Madjongke.com lebih baik jangan menunjukkan kalau kamu memang takut kehilangan dirinya meski itulah yang benar-benar kamu rasakan. Tujuannya agar dia tidak tahu apa yang sebenarnya kamu rasakan. Karena jika dia tahu kalau kamu takut kehilangan Dia, Dia pasti tahu tanpa tindakan cinta apapun kamu akan tetap ada untuk dirinya. Akibatnya dia bisa jadi kurang perhatian dan jarang berusaha untuk membuat kamu bahagia kecuali kebahagiaan itu juga membuatnya merasa senang, misalnya bersenang-senang berdua dsb.
Tapi bukan hanya itu saja, Kamu juga perlu untuk terus meningkatkan kualitas diri sendiri. Jadilah Orang yang berharga dan bisa membuatnya merasa bangga. Itu bisa kamu usahakan dengan melihat keadaan kamu saat ini. Mulai dari sekarang, dari hal kecil, dan tentukan pencapaian yang kamu inginkan. Jangan puas dengan keadaan kamu saat ini. Tujuannya agar dia merasa sayang jika harus melepas kamu dari hidupnya.
Selain itu jangan lakukan hal-hal yang bisa membuatnya ragu dengan diri kamu. Dan yang terpenting jangan pernah macam-macam dibelakang Dia. Yakin saja kalau apapun itu, baik atau buruk suatu saat pasti akan diketahui Orang lain. Karena memang benar begitu adanya, apapun yang dilakukan jika terus terjadi pasti akan diketahui oleh Orang lain. Jika hal baik tidak akan jadi masalah, tapi jika hal buruk tentu bisa menutupi semua kebaikan juga kelebihan yang pernah kamu lakukan atau miliki.
Intinya, jika kamu merasa takut kehilangan seseorang yang kamu cintai, jangan posesif, jangan membuatnya ragu, dan juga jangan macam-macam. Lebih baik tingkatkan kualitas diri, buat dia merasa nyaman, dan kalau bisa buatlah Dia yang merasakan perasaan takut kehilangan tersebut.