Biasanya kalau berurusan dengan Orang kolot entah itu Orang tua kita sendiri, teman, atau mungkin Orang yang hanya sekali dua kali masuk dalam kehidupan kita, kita sering merasa kesal dengan mereka. Jika hanya sekali atau Dua kali mungkin kita masih bisa bersabar. Tapi jika Orang kolot tersebut adalah orang terdekat seperti saudara atau bahkan Orang tua sendiri, kebanyakan dari kita merasa tidak betah lama-lama bersama mereka. Ujung-ujungnya sering terjadi perselisihan bahkan perdebatan juga pertengkaran.
Hidup terasa begitu berat dan ada juga yang sampai ingin segera hidup mandiri tanpa ada Orang kolot disekitar kita. Dengan keadaan itu, kita tentu ingin merasa nyaman dan tentram demi mendapat kemudahan dalam menjalani kehidupan. Sayangnya itu tidak akan bisa terjadi begitu saja. Perlu tindakan dari kita sendiri untuk bisa menciptakan suasana yang lebih nyaman. Untuk caranya akan
madjongke.com berikan, masalah berhasil atau tidak tergantung dari seberapa serius kamu melakukannya juga keadaan. Cara atasi Orang kolot.
Pertama cari tahu karakter Dia terlebih dahulu. Jika dia adalah Orang terdekat pasti akan lebih mudah. Lebih jelasnya, Dia kolot karena benar-benar tahu, sok tahu, atau memang tidak tahu dan tidak mau tahu. Jika sudah dimengerti, Tiga kategori tersebut atasi dengan cara menjelaskan sesuai kategori. Ada yang perlu dijelaskan secara rinci, ada yang perlu dijelaskan menggunakan contoh, bahkan ada yang perlu menunjukkan bukti.
Jika kolot karena benar-benar tahu jelaskan sesuai dengan fakta yang Dia ketahui, jika dia sok tahu jelaskan dengan menggunakan perumapamaan atau contoh, jika tidak tahu dan tidak mau tahu tidak perlu menjelaskan panjang lebar tapi buktikan
Nah jika dengan cara itu masih terasa sulit, ada cara lain yang lebih gampang tapi sedikit susah, yaitu dengan pujian. Ini perlu karena Orang kolot biasanya suka dengan pujian yang intinya menunjukkan kekaguman seolah Dia adalah Orang hebat dsb. Tapi biasanya ada kendala kebiasaan, sering merasa tidak nyaman dan kadang bertengkar akan terlihat aneh jika tiba-tiba sering memuji. Jadi sebelum memberi pujian berusahalah jadi Orang yang dia inginkan. Jika sudah, selanjutnya adalah memberi pujian jika dia melakukan hal yang menurut kamu baik.
Itu saja sesuai pengalaman, jika ada tips yang lebih ampuh silahkan bagikan pada madjongke dan pembaca lain melalui form komentar. Terima kasih.