Saat sedang asyik jalan-jalan berdua, tentunya suasana romantis adalah suasana yang diharapkan. Dengan kebersamaan itu menimbulkan perasaan bahagia dan membuat perasaan semakin sayang terhadap pasangan. Tapi keadaan itu kadang dirusak oleh Cowok Kamu sendiri. Dia suka melirik Cewek lain dan itu sering terjadi setiap Kalian jalan berdua.
Rasanya tentu menyebalkan dan perasaan bahagia yang tadinya dirasakan berubah seketika. Kadang cuma sesaat tapi kadang justru menjadi perasaan jengkel berkepanjangan. Apalagi, menurut Kamu Cewek yang Dia lirik lebih "sempurna" dari Kamu. Karena fakta ini semakin membuat Kamu sakit hati karena pasti Kamu berpikir Cowok Kamu memiliki pemikiran yang sama. Bahkan kadang ada pikiran kalau Cowok Kamu tidak bisa menerima Kamu apa adanya. Buruknya lagi, Kamu berpikir untuk membalasnya dengan tindakan yang setimpal.
Tahan diri dulu deh sebaiknya, Cowok yang suka melirik Cewek lain, itu bukan berarti Dia sudah tidak mencintai Kamu. Kamu harus tetap tenang dan jangan langsung emosi. Memang, tertarik secara fisik itu sudah pasti, tapi bukan berarti Cowok Kamu sudah tidak mencintai Kamu apalagi kemudian berpikir untuk menjalin hubungan dengan Cewek yang Dia lirik.
Perlu Kamu tahu, Cowok itu sebenarnya juga memiliki banyak pertimbangan jika menjalin hubungan dengan Seseorang. Dan juga perlu Kamu tahu, keadaan dan kebiasaan yang sudah Kamu lalui dengan Cowok Kamu, tidak akan membuatnya merasa mudah beradaptasi dengan Orang lain.
Itu berlaku jika kebersamaan dan kebiasaan yang Kamu lalui dengan cowok Kamu memberi rasa senang atau bahagia tersendiri. Jadi jika Cowok Kamu masih melakukan "kewajibannya" sebagai Cowok Kamu, dan Kamu juga masih memberikan "hak" sebagai Ceweknya, tidak perlu ambil pusing. Tetap saja berjuang seperti Dia yang masih memperjuangkan Kamu. Satu hal lagi, ada perlunya juga Kamu memperingatkan Dia sesekali untuk mulai menghilangkan kebiasaan itu.