Punya Pacar Traveller yang hobinya jalan-jalan terus tentunya memberikan kesan berbeda dibanding Orang pada umumnya. Tidak selalu Suka, kadang duka juga bisa Kamu rasakan. Hobi Dia yang terus pergi ke berbagai penjuru Kota bahkan Negara, tentunya tidak selalu bisa melibatkan Kamu dalam perjalanannya. Karena hal ini, madjongke akan memberikan sedikit masukan tentang plus minus punya pacar yang hobi banget travelling.
(+) Kebersamaan Kamu akan lebih berwarna
Kebersamaan Kamu akan lebih berwarna karena sudah bisa dipastikan Dia akan mengajak Kamu pergi ke berbagai Tempat. Jika ada kesempatan untuk melibatkan diri Kamu, dan itu sering terjadi, maka Kamu tidak akan mudah merasa bosan beraktivitas dengan Dia. Akan banyak tempat yang bisa Kalian kunjungi bersama.
(-)Curiga
Dia sering jalan-jalan dan Kamu tentu tidak bisa selalu ikut serta dalam perjalanannya. Kamu tidak akan selalu tahu apa yang Dia lakukan dan dengan Siapa Dia jalan-jalan. Atau mungkin saja, pertemuan dengan Orang baru yang tidak bisa Kamu prediksi apa yang akan terjadi kemudian. Sehingga karena hal ini, tentu bisa menciptakan rasa curiga berlebihan.
(+)Ungkapan romantis yang lebih istimewa
Jika Orang lain mendapatkan ucapan cinta lewat pesan singkat, Kamu bisa menerima itu melalui foto di tempat yang Dia kunjungi. Misalnya saja menulis "I Love You" beserta nama Kamu di atas gunung, menulis kata tersebut di pasir pantai, atau hal lain yang tidak selalu bisa Kamu dapatkan dari Orang yang tidak suka travelling.
(-)Uangnya lebih banyak terbuang
Uang Dia lebih banyak dihabiskan untuk ongkos perjalanan dan biaya hidup dalam perjalanannya. Sehingga uang yang mungkin lebih baik digunakan untuk hal yang lebih bermanfaat untuk Kalian dimasa mendatang menurut Kamu, habis digunakan Dia untuk jalan-jalan.
(+)Wawasan luas
Wawasan Dia sangat luas sehingga Kamu bisa mendapatkan banyak informasi dari perjalanan Dia. Dia bisa tahu banyak tentang sesuatu yang baru dan tentu saja sebelumnya asing bagi Dia.
(+)Kemampuan komunikasinya bagus
Dia memiliki kemampuan komunikasi yang sangat bagus. Dia tidak pemalu dan mampu berhadapan dengan Orang baru.
(-)Kamu bakal sering ditinggal
Kamu bakal sering ditinggal oleh Dia bahkan sering juga tidak ada komunikasi bahkan kabar sama sekali. Tentu Kamu tahu, ini terjadi karena Kamu tidak akan selalu bisa ikut serta dalam perjalanannya.
(+)Lebih mampu menerima Kamu apa adanya
Dia lebih bisa menerima Kamu apa adanya karena pengalaman Dia dalam perjalanan memberikan pelajaran dari karakter dan keadaan banyak Orang. Sedikit memiliki perbedaan dengan Orang yang tidak suka travelling karena cenderung menjadikan kondisi lingkungan sekitar saja sebagai tolak ukur.
(+)Bisa hidup lebih mandiri
Orang yang hobi travelling, sudah terbiasa mengalami rintangan dalam perjalanannya. Itu mengajarkan tentang pentingnya hidup mandiri. Dan yang pasti, Dia terbiasa mencari solusi untuk setiap masalah yang dihadapi.
(+)Mudah beradaptasi terhadap perubahan
Dalam keadaan apapun, Dia bisa dengan mudah beradaptasi terhadap perubahan. Ini dikarenakan Dia sudah terbiasa masuk pada lingkungan baru dan sudah pasti Dia bisa berbaur didalamnya.