Ekspektasi memang tidak selalu bisa sama dengan realita. Ekspektasi sering sekali menjurus ke hal yang jadi keinginan. Tapi dari realita yang ada, tergantung dari banyak faktor terutama keadaan. Untuk sekedar berbagi dan mungkin juga bisa Kamu jadikan pelajaran, berikut gambar-gambar kocak ekspektasi vs realita di media sosial.
Ekspektasi
Meski cuma sekedar iseng asal ketik, bisa mendapatkan banyak tanggapan bahkan banyak yang klik like jika Orang melihat.
Realita
Saat buat status asal ketik, sangat sedikit yang memberikan like. Itupun semua tidak melihat status yang dibuat dan hanya asal klik.
Ekspektasi
Saat foto kita upload di facebook, harapannya mendapat tanggapan yang menyenangkan hati
Realita
Pengennya sih dapat tanggapan positif, eh malah seperti ini.
Ekspektasi
Kalau lagi naksir cewek, pengen ajak jalan maunya dapat jawaban seperti ini.
Realita
Sayangnya setelah mengumpulkan banyak keberanian harus mendapat jawaban seperti ini
Ekspektasi
Sudah beberapa hari tidak login di facebook, sekali login langsung mendapat sambutan yang menggembirakan
Realita
Setelah beberapa hari tidak login, ternyata tidak ada yang berubah
Ekspektasi
Kalau lagi ada cewek cantik yang sedang galau, biasanya banyak cowok yang cari muka. Pada banyak memberi komentar tapi cuma Kita yang ditanggapi dan lainnya dicuekin.
Realita
Ternyata dicuekin semua, tidak ada satupun komentar yang ditanggapi