Sebagian besar cowok, pernah mengalami keadaan diabaikan saat chatting sama cewek. Sering sekali tidak mendapat tanggapan positif apalagi dengan yang baru saja kenal. Ada juga yang mendapatkan jawaban datar-datar saja hingga akhirnya tidak mendapatkan jawaban sama sekali. Hal ini tentu saja menciptakan bermacam kesan sesuai pemikiran cowok.
Banyak yang mengambil kesimpulan tertentu dan memberikan penilaian yang kadang salah terhadap cewek terkait. Hanya sebagai sarana untuk mengobati rasa penasaran cowok, madjongke akhirnya mencari alasan langsung dari cewek. Kenapa Mereka memilih untuk bersikap cuek saat chatting sama cowok terutama yang belum kenal.
1. Cowok banyak yang sering seperti ini
Ada cewek yang sebenarnya tidak masalah jika chatting sama cowok meskipun belum dikenal. Tapi sesuai pengalaman, sering sekali cowok tidak tahu celah dan sering mengirim pesan bertubi-tubi. Kadang pesan yang dikirim saat chatting, seperti memberikan serangan pertanyaan yang tidak begitu layak untuk dibahas.
Kadang pertanyaan yang dikirimkan terlalu pribadi dan bisa membuat cewek terkait merasa tidak nyaman. Meskipun ada cewek yang suka saat mengalami kondisi seperti itu, tapi banyak juga cewek yang menggunakan alasan ini. Terutama Mereka yang merasa memiliki kehidupan atau rahasia yang tidak layak untuk diceritakan.
2. Tidak tahu waktu dan membuat posisi cewek tidak aman
Sesuai pengalaman, banyak cowok modus dan bertubi-tubi mengirim pesan. Tanpa mengenal keadaan, hingga kadang membuat posisi cewek merasa tidak aman. Misalnya saja Cewek terkait punya pacar, kemudian ada cowok yang terus mengirim pesan bertubi-tubi. Saat cewek terkait menjalani kebersamaan dengan pacarnya, tentu saja tidak ingin ada pesan masuk yang terkesan pribadi atau ada kemesraan didalamnya. Padahal cowok yang sudah memiliki niat modus, ketika mendapatkan jawaban pasti dengan tujuan agar tidak menghubungi lagi, umumnya cowok justru semakin kepo dan membuat posisi cewek merasa tidak aman. Cowok yang terus mengirim pesan, karena kesan adanya kedekatan atau seperti ada hubungan khusus, itu bisa menciptakan pertengkaran cewek terkait dengan pacarnya. Daripada hal itu terjadi, lebih baik diberi jarak dengan bersikap
cuek terhadap cowok yang suka modus.
3. Melelahkan
Tentu saja bukan hanya satu atau dua cowok yang suka modus dan mengirim pesan pada cewek, terutama Mereka yang jelas memiliki wajah menarik atau cantik. Jika menanggapi semua cowok yang modus atau mengirim pesan, itu tentu saja hal yang sangat melelahkan. Apalagi dari cara Cowok-cowok berkomunikasi, semuanya sama dan itu membosankan. Jadi wajar jika ada cewek cantik cuek sama cowok apalagi belum dikenal dan lebih memilih menanggapi beberapa yang dianggap nyaman. Kecuali karena cewek tersebut sudah kecanduan chatting dan menganggap hal itu adalah aktivitas yang menyenangkan.
4. Tidak ingin ada yang terlalu masuk
Banyak sekali cowok jika ditanggapi akan semakin berusaha untuk masuk lebih dalam. Dari pengalaman sering sekali pada awalnya basa basi, banyak pertanyaan, hingga akhirnya ada cowok yang merasa memiliki ikatan emosional dengan cewek terkait. Semakin ditanggapi semakin ada indikasi untuk berusaha masuk lebih dalam pada kehidupan pribadi cewek. Cewek memilih untuk mengabaikan karena tidak ingin terlalu banyak cowok yang masuk pada kehidupan pribadi. Terutama Mereka yang tidak diharapkan terlalu masuk. Misalnya saja ada cowok yang awalnya hanya basa basi, tanya aktivitas, masalah pribadi, hingga akhirnya berakhir dengan hal yang sudah bisa ditebak cewek terkait.
5. Hanya sekedar cari aman
Cewek kadang tidak ingin menanggapi cowok yang selalu mengirim pesan sama Mereka. Tapi hanya sekedar cari aman, cewek berusaha menanggapi ala kadarnya. Mereka berpikir, jika langsung bersikap cuek bisa berpengaruh buruk pada hubungan di Dunia nyata. Sehingga hanya sebagai langkah cari aman, menanggapi cowok ala kadarnya. Tapi hasrat dalam diri sering sekali membuat cewek terkait benar-benar tidak ingin menanggapi. Jika karena alasan ini, banyak cowok yang akhirnya berpikir ini adalah tipe cewek PHP. Padahal apa yang dilakukan, murni cari aman bukan untuk memberi harapan.
Itu saja alasan cewek cuek saat chatting yang berhasil madjongke.com dapatkan. Jika suatu saat ada pengakuan lain dari cewek, madjongke akan berusaha menambahkan disini. Hanya pesan singkat dari madjongke, jangan selalu berpikir buruk terhadap cewek yang cuek. Karena mereka punya alasan sendiri sesuai keadaan. Berikan penghargaan atas sikap ini karena dampaknya akan baru dirasakan oleh cowok yang benar-benar sudah menjadi kekasihnya.
Baca juga: Sering Chatting Sama Pacar, Pasti Alami 15 Hal Ini