Masalah pergaulan pacar itu tentu tidak bisa Kamu kontrol terus menerus apalagi sampai dibatasi. Sehingga dengan keadaan itu bisa memunculkan kemungkinan pacar Kamu ditikung. Tentunya bisa saja suatu saat ada kedekatan dengan teman yang berpotensi pada akhirnya Mereka jadian.
Jangan sampai hal buruk ini terjadi. Kamu harus menyiapkan langkah antisipasi agar kemungkinan itu terjadi bisa lebih kecil. Hanya sekedar masukan dari penulis madjongke.com, berikut ini langkah-langkah antisipasi pacar
ditikung teman sendiri.
1. Ikut mengakrabkan diri
Tidak perlu melarang atau membatasi pergaulan pacar, itu tidak ada gunanya apalagi pacar punya status alibi pertemanan bahkan persahabatan. Kamu tidak akan berkutik jika alasan itu berhasil menguatkan pendapatnya. Daripada bersikap negatif dan uring-uringan tidak jelas, lebih baik berusaha mengakrabkan diri dengan temannya tersebut. Ikut menjadi teman terbaik bahkan sahabat dengan orang yang berpotensi menikung pacar Kamu. Dengan menjadi akrab, akan lebih mudah diketahui tanda-tandanya jika sudah sampai pada fase macam-macam.
2. Buat Dia hutang budi
Jika memang sudah kenal dan akrab, berusahalah bersikap baik terhadap temannya tersebut. Kamu harus bisa membuat temannya tersebut merasa hutang budi. Sehingga jika sampai seperti itu, mampu menciptakan rasa sungkan jika sampai main dibelakang. Akan ada rasa berdosa dan kemungkinan besar itu membuatnya berpikir dua kali jika akan menikung. Bahkan sebagian besar Orang, merasa malu sendiri jika benar-benar menikung pada akhirnya.
3. Ajak pacar dan teman hadir dalam acara Kamu
Jika saja Kamu punya acara tidak ada salahnya untuk melibatkan keduanya. Selain bisa membuat hubungan lebih dekat, Kamu juga bisa mendapatkan manfaat lainnya. Jika Dia tidak datang atau setidaknya merasa kaku saat berada dalam acara tersebut, sama saja itu memberi tahu Kamu bahwa sudah ada kedekatan yang melebihi pertemanan. Jika sampai seperti itu, tentu Kamu bisa memberikan penilaian tersendiri. Jika keduanya akrab dan seperti tidak ada masalah, maka Kamu bisa lebih lega dan bisa membuang pikiran buruk selama ini.
4. Jalin persahabatan dengan orang lain
Jika Kamu ada rasa khawatir hal ini akan benar-benar terjadi, Kamu bisa mencarikan teman tersebut pasangan yang lain. Jalin persahabatan bersama 4 Orang dimana masing-masing bisa jadi pasangan. Jadi Kamu bersama pacar Kamu, sedangkan teman tersebut bersama Orang satu lagi yang sudah kamu tambahkan dalam lingkaran persahabatan tersebut. Usahakan keduanya bisa memiliki rasa ketertarikan.
5. Kencan ganda
Ada waktunya untuk Kalian berempat kencan ganda. Jadi berempat memilih makan malam yang romantis. Ini berguna untuk menciptakan kedekatan emosional dari masing-masing pasangan. Dan tentu saja, Kamu bisa melihat adakah kecemburuan dalam kencan ganda tersebut atau tidak. Apapun hasilnya, bisa memberikan gambaran terhadap Kamu apa yang harus dilakukan.
6. Siapkan diri
Tidak semua Orang itu tahu diri dan punya rasa terima kasih. Ada Orang yang tidak tahu malu bahkan tidak tahu diri meskipun sudah merasa hutang budi atau menerima banyak kebaikan dari Kamu. Untuk itu siapkan diri saja untuk kemungkinan terburuk. Kamu harus siap mental menghadapi kemungkinan pacar Kamu benar-benar kena tikung. Karena teman tersebut tidak tahu diri dan tidak tahu malu, ditambah dengan pacar kamu yang juga kegatelan, akhirnya bisa membuat Mereka benar-benar jadian atau main belakang. Jika memang begini Kamu harus siap, karena meskipun tidak kejadian sekarang, bukan tidak mungkin hal itu akan terjadi suatu saat nanti. Itu pasti karena Orang tidak tahu diri dan tidak tahu malu itu banyak, ditambah lagi tipe pacarmu itu seperti apa. Maka dari sekarang, perbaiki diri dan jangan terlalu mencintai. Siapkan diri untuk modal di masa yang akan datang. Agar kemungkinan dapat pengganti lebih baik semakin besar.