Menjadi wanita karir memang tidak mudah apalagi jika sudah terikat pernikahan. Banyak hal yang harus dihadapi yang kebanyakan memiliki perbedaan dengan Pria. Lebih banyak hal yang bisa dilalui oleh Wanita saat bekerja daripada Pria. Dalam pelaksanaannya juga, Wanita kadang harus memiliki peran ganda. Yaitu tetap menjalankan tugas sebagai seorang istri sekaligus menjalani pekerjaannya. Bagi wanita karir yang sudah menikah, memiliki perbedaan dengan Pria sehingga perlu tetap menjaga rahasia pada suami. Terutama untuk hal-hal berikut ini.
1. Bonus dari bos Pria
Memang tidak ada yang salah dengan hal ini. Meskipun alasannya karena prestasi sehingga bos tidak sungkan untuk memberikan bonus, sebaiknya tetap dirahasiakan dari suami. Apalagi bos yang memberikan adalah bos Pria. Dan dalam pemberian bonus tersebut, diluar dari aturan perusahaan atau tempat bekerja. Ini untuk menghindari pikiran negatif dari Suami. Penulis pernah punya teman, ketika mendapatkan bonus dari bos Pria, justru Suami menuduh yang tidak-tidak. Bahkan karena dasar kecurigaan, suami meminta untuk resign dalam waktu dekat tanpa alasan yang jelas.
2. Teman Pria genit
Dimanapun tempat, tidak menutup kemungkinan adanya teman yang genit. Suka merayu dan bercanda secara terang-terangan. Bahkan kadang menunjukkan sikap genit yang sedikit keterlaluan. Meskipun memiliki teman seperti ini, sebaiknya jangan sampai suami tahu. Buat kesan seolah tidak ada teman seperti itu. Tujuannya agar Suami menjadi lebih tenang dan tidak berimajinasi tentang hal yang terjadi. Sehingga meminimalkan resiko cemburu karena bayangan kejadian di tempat kerja.
3. Tawaran perselingkuhan dari Seseorang
Tidak sedikit Wanita yang didekati oleh Seseorang di Tempat kerja, bahkan ada yang mendapat penawaran untuk selingkuh secara terus terang. Meskipun ada sebaiknya jangan sampai diketahui suami meskipun pada kenyataannya menolak tegas tawaran perselingkuhan tersebut. Jika bercerita mungkin bisa sedikit bangga karena Suami tidak perlu meragukan kesetiaan istrinya. Tapi meski begitu tetap ada rasa khawatir dan juga cemburu. Pasti ada rasa khawatir kesetiaan istri akan berubah. Bahkan mungkin hanya karena cemburu, Suami pada akhirnya melarang istri untuk terus bekerja di tempat yang sama. Sangat disayangkan, jika dalam pekerjaan itu sudah menemukan kenyamanan sendiri.
4. Diskriminasi di Tempat kerja
Diskriminasi di Tempat kerja itu wajar terjadi. Bahkan kadang bisa menciptakan sosok yang akan menjadi rival. Hal ini lebih sering terjadi pada Wanita karir. Meskipun ini terjadi jangan sampai suami tahu, tetap jaga rahasia agar Suami tidak meminta Kamu untuk resign. Karena ini hanya tergantung dari diri Wanita sendiri. Jika tidak bisa menghadapinya, dimanapun tetap akan merasakan hal sama jika sistem tatanan masih sama. Yang penting belajar menghargai Orang lain dan jangan biarkan persaingan terjadi. Jadilah pekerja yang jujur dan baik. Hindari cari muka, penjilat, dan tindakan negatif lain yang bisa menciptakan diskriminasi di tempat kerja. Fokus kerja dapat uang, itu saja.