Bukan cuma cewek, dalam kehidupan sehari-hari cowok juga bisa memiliki rasa iri pada cowok lainnya. Ada yang berusaha menghilangkan rasa iri tersebut dan menyikapi secara positif, menjadikan rasa iri itu sebagai motivasi, namun ada juga yang berusaha menghancurkan Orang yang membuatnya merasa iri. Dari sekian banyak hal yang menciptakan rasa iri tersebut, antara lain sebagai berikut ini.
1. Cowok jelek yang punya pasangan cantik
Cowok itu paling iri kalau melihat cowok lain punya pasangan yang cantik. Apalagi cowok yang dilihatnya itu terhitung pas-pasan atau jelek. Rasa iri itu biasanya muncul dari cowok yang merasa lebih ganteng tapi tidak memiliki cewek secantik milik cowok yang bikin iri tersebut. Kadang ada pikiran menyesal dan menyayangkan keadaan tersebut. Kenapa tidak dengan dirinya saja karena merasa lebih layak sama cewek tersebut.
2. Kendaraan yang lebih bagus atau keren
Cowok bisa merasa iri jika ada teman yang memiliki kendaraan lebih bagus atau lebih keren. Makanya banyak cowok yang rela menghabiskan banyak uang untuk mendandani kendaraannya agar keren. Atau berusaha merogoh kocek lebih dalam untuk mendapatkan kendaraan yang lebih bagus. Bahkan ada yang rela prihatin untuk bisa menyicil kendaraan yang diinginkan. Yang lebih parah lagi ada yang memaksakan kehendak sama Orang tua agar dibelikan kendaraan yang bagus.
3. Bentuk badan yang bagus
Bukan cuma iri, cowok juga bisa minder jika bertemu dengan cowok yang memiliki bentuk badan bagus. Iri karena hal ini sih tidak masalah, jika jadi motivasi untuk memiliki bentuk badan yang sama.
4. Status sosial yang lebih tinggi
Status sosial lebih tinggi tentu bisa menciptakan penghormatan lebih dari Orang lain. Masalah cewek juga demikian, seolah cowok dengan status sosial lebih tinggi mendapatkan tempat lebih baik daripada dirinya. Apalagi jika sampai bersaing, tentu rasa iri itu akan dirasakan.
5. Cowok yang dikagumi oleh cewek yang disukai
Jika saja cowok suka sama cewek dan sudah sangat dekat, tapi pada akhirnya diketahui cewek yang disukai mengagumi cowok lain, ini bisa bikin iri. Wajar saja jika cewek yang selama ini disukai dan diharapkan mengagumi dirinya, justru mengagumi Orang lain. Selain rasa iri, rasa cemburu juga bisa dirasakan olehnya.
6. Cowok berprestasi yang disukai banyak cewek
Ketika muncul satu cowok yang memiliki satu prestasi dan itu membuatnya disukai oleh banyak cewek tentu bikin iri. Karena rasa iri tersebut, cowok bisa berubah cara berpikirnya tentang prestasi tersebut. Jika dulunya suka, karena rasa iri akhirnya menganggap kalau hal itu biasa-biasa saja.
7. Hasil yang lebih besar ketika melakukan hal yang sama
Hal ini biasanya terjadi didalam satu kelompok. Jadi keduanya sama-sama melakukan pekerjaan yang sama, tapi orang lain justru mendapatkan bagian yang lebih besar. Ini bisa menciptakan rasa iri, bukan hanya sebagai cowok tapi berlaku untuk semua Orang.