Cowok playboy biasanya didukung oleh kelebihan dan kemampuannya dalam menaklukan cewek incaran. Tentu sudah banyak cewek yang menjadi korbannya. Dengan melihat kelebihan dan juga caranya dalam memperlakukan Kamu, mungkin saja bisa menciptakan harapan untuk mencoba menjalin hubungan dengannya. Tapi kalau Dia sudah mendapatkan cap sebagai cowok playboy, sebaiknya Kamu hati-hati, jangan sampai jadi korban berikutnya. Untuk itu jika Kamu tahu sedang didekati cowok playboy, lakukan hal berikut ini untuk memberi pelajaran sama Dia. Kalaupun hasilnya Dia tetap berjuang untuk Kamu, mungkin penjajahan cintanya akan berakhir dengan diri Kamu.
1. Tetap buka diri untuk Cowok lain
Meskipun Kamu tertarik juga dengannya, Kamu masih punya hak untuk membuka diri dengan cowok lain. Ini bisa mencegah Kamu memiliki harapan terlalu besar sama cowok playboy tersebut. Selain itu ini justru bisa menjadi senjata bagi Kamu untuk membuat cowok playboy tersebut galau sendiri. Maka jika sudah ketahuan kalau Dia playboy, jangan fokus sama Dia seorang.
2. Tetap tanggapi Dia dengan baik
Tidak perlu melakukan berbagai trik untuk membuatnya mengejar Kamu. Tanggapi saja Dia dengan baik agar Dia merasa bahwa akan mendapatkan Kamu. Sehingga untuk kedepan Dia akan tetap melakukan beberapa upaya untuk memiliki Kamu. Sewajarnya saja dan tidak perlu mengabaikan Dia.
3. Buat kesan seolah Kamu memberi harapan padanya
Ada saatnya sesekali Kamu memberikan pancingan agar Dia merasa bahwa Kamu memberi harapan padanya. Tujuannya tentu agar Dia berharap dan melanjutkan strategi untuk mendapatkan cinta dari Kamu.
4. Sesekali boleh makan berdua sama Dia
Meskipun hati-hati sama Dia, tidak ada salahnya Kamu menerima ajakan makan. Namun usahakan Kamu datang sendiri menggunakan kendaraan sendiri. Jadi tidak ada istilah jemput atau antar. Tujuannya agar Kamu tidak terjebak dengan strategi Dia.
5. Abaikan saat Dia menggunakan kata sayang
Kalau belum nembak sudah menggunakan kata sayang, Kamu bisa mengabaikan begitu saja. Tidak perlu takut karena jika memang Dia memiliki minat yang cukup besar, Dia tidak akan mempermasalahkan hal itu. Lagian cowok sudah terbiasa diabaikan saat melakukan hal tersebut.
6. Jangan pernah memulai sesuatu lebih dulu untuknya
Secara perlahan hasrat Kamu untuk menghubungi duluan, menyapa, dan lain sebagainya memang ada. Tapi tetap harus bisa menahan diri untuk membuatnya semakin penasaran. Karena kalau Kamu melakukan sekali saja, cowok akan merasa dimudahkan. Biarkan Dia untuk berjuang lebih keras.
7. Yakinkan diri bahwa Kamu akan menderita dengannya
Ini bukan untuknya tapi untuk diri Kamu sendiri. Sebaiknya yakinkan bahwa Kamu tidak akan bahagia sama Dia. Ini berguna untuk mencegah Kamu berharap bisa merubahnya suatu saat nanti. Karena kalau harapan bisa merubah Dia menjadi lebih baik, Kamu cenderung mau menerima Dia apa adanya saat ini.
8. Buat kesan seolah kamu ingin segera ditembak
Pancingan untuk membuat Kamu seolah ingin ditembak juga perlu dilakukan. "Sudah lelah jomblo lama-lama", atau kalimat lain yang bisa membuatnya ingin segera menyatakan cinta.
9. Tolak saat Dia menyatakan cinta dengan alasan ini
Ini adalah saat yang paling penting. Kamu tidak perlu menerima cintanya. Kamu bisa menolak Dia dengan alasan belum ada rasa sama Dia. Kamu masih perlu waktu untuk berusaha membangun cinta. Jika Dia masih mau berjuang artinya memang benar-benar berminat sama Kamu. Tapi kalau langsung mundur, Dia hanya coba-coba untuk melengkapi koleksi ceweknya.
10. Tunjukkan bahwa Kamu lebih tertarik dengan sosok yang tidak lebih baik dari Dia
Kamu bisa membuat pengakuan jika masih ada komunikasi. Tunjukkan sosok yang tidak lebih baik tapi Kamu suka dengan Dia. Ini akan membuat Dia down dan merasa bahwa kelebihan Dia tidak ada apa-apanya bagi Kamu. Sehingga kalau Dia memang berniat untuk benar-benar memiliki Kamu, Dia akan melakukan perjuangan lebih agar Kamu bisa menerimanya. Dia tidak akan mengandalkan kelebihan yang Dia miliki sebagai sesuatu yang pantas jadi bahan pertimbangan bagi Kamu.