Ada banyak macam karakter teman, teman yang baik saja bisa berubah jadi jahat karena sesuatu apalagi teman yang biasa biasa saja. Akan ada saatnya Kamu dijelek-jelekkan bahkan dibuka aib yang selama ini menjadi rahasia kalian berdua. Padahal sebenarnya rahasia itu sudah berusaha disimpan dengan baik, bahkan pernah ada janji untuk tidak menceritakannya. Tapi pada momen tertentu, teman yang Kamu percaya bisa membuka aib Kamu seperti pada momen-momen berikut ini.
1. Ketika kalian bertengkar dan Dia mencari pembelaan
Namanya teman pasti ada kemungkinan terjadinya masalah yang akan menimbulkan pertengkaran. Saat masih dalam masa saling menyalahkan tersebut bisa saja akan butuh pembelaan. Tidak butuh banyak, sebenarnya hanya ingin dianggap benar. Agar meyakinkan, tidak sedikit teman yang akhirnya membuka aib Kamu untuk meyakinkan. Menceritakan segala keburukan hingga Kamu bisa dianggap benar-benar buruk atau memalukan, pernah punya teman seperti ini?.
2. Ada rasa iri karena cara pandang Orang lain dianggap memberi perbandingan buruk padanya
Ada Orang yang selalu membanding-bandingkan Kalian berdua. Orang tersebut didepan temanmu suka memberi penilaian baik untukmu dan menjatuhkan Dia. Bisa saja karena rasa iri atau tidak ingin dianggap lebih rendah, berusaha menceritakan aib Kamu agar nilai Kamu sedikit turun bahkan bisa jauh dibawahnya.
3. Saat Dia berusaha mencari simpati dari rival Kamu
Dia butuh sesuatu atau sedang membangun keakraban dengan rivalmu. Ketika Kamu sering berseteru dengan rival, itu adalah kesempatan teman untuk mendapatkan simpati. Memang kadang tidak berniat mengungkapkan apa yang dirasakan tapi tetap saja itu menciptakan keburukan. Misalnya saja aib Kamu bisa dengan mudah menyebar karena kebetulan Orang yang mendengarkan adalah Orang yang tidak suka sama Kamu.
4. Karena sakit hati setelah Kamu menyinggung perasaannya
Bercanda adalah hal yang wajar, namun tidak semua Orang bisa menerima begitu saja. Ada yang santai dalam menanggapi namun ada juga yang masuk sampai hati. Ketika Orang merasa tersinggung apalagi merasa dipermalukan tentu saja ada hasrat untuk membalas, itu sudah sifat dasar Manusia. Hingga akhirnya ketika Dia punya peluang untuk melampiaskan kekesalan, menceritakan aib Kamu pada Orang lain.
5. Membalas tindakan yang sama karena sudah dijelek-jelekkan terlebih dahulu
Kalau teman menceritakan aib Kamu, jangan langsung menyalahkan ya. Bisa saja lho sebenarnya Kamu pernah melakukan hal yang sama. Dulu mungkin Kamu pernah menceritakan rahasia Dia pada Orang lain, Dia mengetahui kalau rahasianya menyebar karena Kamu adalah satu-satunya Orang yang mendengar ceritanya. Menunggu momen yang tepat sehingga Dia merasa tidak bersalah jika menceritakan juga aib Kamu sama orang lain.
6. Bersaing untuk mendapatkan hati satu Orang yang sama
Persaingan sehat itu langka, makanya ketika Kalian bersaing untuk mendapatkan hati satu orang yang sama, maka Kalian bisa saling menjelek-jelekkan. Untuk setiap Orang memiliki perbedaan, ada yang secara terang-terangan namun ada juga yang menunjukkan kesan seolah tidak ingin menjelek-jelekkan teman. Tapi memancing dengan kata-kata agar Orang lain penasaran dan memaksa untuk mendapatkan ceritanya. "Oh, Orangnya sebenarnya... gak jadi ah. Malah nanti dikira jelek-jelekkin Orang. Nanti juga tahu sendiri".
7. Terpengaruh omongan Orang lain
Ketika teman jadi korban hasutan Orang lain, memiliki pikiran buruk terhadap Kamu itu wajar. Tapi untuk klarifikasi langsung juga tidak mungkin, sebab tidak mungkin sampai hati. Sehingga pada akhirnya hanya akan berpikir seperti hasutan Orang lain. Secara perlahan terpancing untuk menceritakan aib Kamu karena merasa sakit hati, jengkel, bahkan benci sama Kamu.
8. Ketika Dia dipercaya Orang lain untuk menjaga banyak rahasia
Awalnya Dia sudah bisa menyimpan rahasia rapat-rapat, tapi ada Orang yang membeberkan banyak rahasia padanya. Karena memegang kunci dari Orang lain, Dia merasa aman untuk menceritakan banyak rahasia juga. Sebab ada kepercayaan yang terbangun karena rahasia yang disampaikan terlebih dahulu oleh Orang lain. Awalnya untuk hal ringan-ringan namun pasti akan menjurus pada rahasia besar. Dan tidak menutup kemungkinan menyangkut aib Kamu juga.
Baca juga: 15 Rahasia Cowok yang wajib Kamu tahu