Menjadi lebih baik itu bisa menyangkut tentang banyak hal. Namun kebanyakan Orang lebih sering mengartikan kalau menjadi lebih baik itu bersifat fisik atau materi. Hal yang lebih sering dinilai adalah perubahan terhadap penampilan yang lebih baik atau kondisi finansial yang mengalami peningkatan.
Hingga banyak Orang menganggap, ketika kedua hal itu mengalami perubahan baik maka kemungkinan besar bisa menarik minat lawan jenis lebih banyak. Mungkin saja mantan Kamu mengalami kondisi ini. Setelah berpisah dengan Kamu, seiring berjalannya waktu mengalami perubahan yang signifikan terhadap keadaannya.
Dia tampaknya benar-benar berjuang untuk memiliki keadaan yang lebih baik. Kemudian kemunculannya, membuat Kamu berpikir untuk bisa bersama dengan Dia lagi. Memang, Kamu belum tentu memiliki pemikiran balik sama Dia karena keadaannya, bisa saja karena memang Kamu masih ada rasa dengannya. Tapi apapun alasannya, sebaiknya cegah balikan sama mantan jika dari segi fisik dan finansial Dia sedang mengalami peningkatan secara drastis, berikut alasannya.
1. Cara penilaian Dia terhadapmu sudah berubah, apalagi Kamu tidak menunjukkan perubahan seperti Dia
Sudah menjadi kebiasaan dalam kehidupan Kita, kebanyakan Orang mengukur Orang lainnya berdasarkan keadaannya sendiri. Kesejajaran status sosial dinilai dari Penampilan, Jabatan dan juga finansial. Cukup dengan dua dari tiga hal tersebut, sudah bisa menjadikan Seseorang untuk membandingkan diri sendiri dengan Orang lain. Bisa jadi inilah yang ada dalam pikiran mantan Kamu. Dia memang tampak masih berminat sama Kamu, tapi dari segi penilaian Kamu dianggap jauh dibawahnya. Sudah bisa diperkirakan bagaimana yang akan terjadi nantinya. Meskipun dalam urusan cinta itu banyak menggunakan perasaan, logika Dia tetap saja terus berjalan. Karena hal ini, Cara penilaian mantan terhadap Kamu sudah berbeda dibandingkan ketika Dia belum seperti sekarang ini. Maka pikirkan sebelum benar-benar ingin kembali balikan sama mantan.
2. Mungkin kemunculannya sebagai ajang balas dendam jika Kamu pernah menyakitinya
Mantan memang mengandalkan keadaannya sekarang untuk kembali menarik perhatian Kamu. Kamu sendiri tahu kalau dulu Dia adalah pihak yang tersakiti. Bisa jadi Dia muncul kembali untuk membalas sakit hati yang pernah Dia rasakan. Dia tampak ingin dekat dan menjalin hubungan kembali. Dalam keadaan Dia sekarang, Dia yakin bisa membuat kamu menginginkannya. Dia mungkin tetap bersikap baik, hingga tiba saatnya untuk membuat Kamu merasakan hal yang pernah Dia rasakan.
3. Jika Dia yang meninggalkan, kemungkinan besar Dia akan melakukan hal itu lagi
Dalam keadaan Dia yang apa adanya saja, Dia dengan mudah meninggalkan Kamu. Apalagi kondisinya sekarang lebih baik. Tentu kemungkinan Dia meninggalkan Kamu lagi sangat besar. Karena ketika Dia mengalami perubahan baik dalam kehidupannya, Dia sudah merasakan banyak kemudahan untuk mencari yang lebih baik. Jangan sampai Kamu hanya sekedar menjadi batu loncatan saja.
4. Peluang Dia lebih besar untuk mendapatkan yang jauh diatas kamu
Peluang Dia sebenarnya sangat besar untuk dapat pasangan yang jauh lebih baik dari Kamu. Hanya saja peluang itu mungkin belum terlihat. Jika saja Kamu menuruti hasrat untuk balikan sama Dia, ada kemungkinan suatu saat Dia tergoda dengan sosok yang lebih baik. Dia akan lebih sulit menahan godaan, kecuali Dia sudah benar-benar membangun komitmen sama Kamu.
5. Dia memahami bahwa Kamu tidak memiliki ketulusan untuknya
Ketika Dia dalam keadaan apa adanya, Kamu meninggalkan Dia atau setidaknya tidak berusaha mempertahankan hubungan dengannya. Setelah keadaan Dia lebih baik, Kamu terlihat benar-benar berminat untuk balik lagi sama Dia. Ini sama saja ketersediaan Kamu untuk bersama Dia dipengaruhi oleh kondisinya. Saat susah Kamu dianggap memilih pergi dan saat senang ingin datang kembali. Dia tahu bahwa Kamu sebenarnya tidak tulus mencintainya. Sudah pasti hal ini akan mempengarhui cara Dia dalam memposisikan Kamu sebagai pacarnya.
6. Karena keadaannya lebih baik, kemungkinan besar Dia lebih tidak tahu diri karena merasa Kamu inginkan
Siapapun dan dalam kondisi apapun, kalau merasa diinginkan biasanya menjadi tidak tahu diri dan seenaknya sendiri. Sama halnya seperti Dia saat ini, merasa lebih baik tentu saja tahu bahwa Kamu lebih menginginkan Dia. Dia bisa saja mengatur strategi untuk membuat Kamu menurut sama Dia. Dan setelah terikat dengannya, Kamu akan lebih sering merasakan sakit hati daripada kebahagiaan.
7. Bisa jadi Dia hanya memberikan harapan palsu karena kemunculannya sekedar ingin menguji apakah Kamu menyesal atau tidak
Setelah hubungan berakhir apalagi sampai merasakan sakit hati, kebanyakan orang memang memiliki keinginan untuk membuat mantan merasa menyesal. Dan itu dijadikan motivasi untuk berubah menjadi lebih baik. Ketika keadaan sudah menunjukkan perubahan, keinginan terbesar adalah membuat mantan tahu terhadap hal itu. Tentu tidak bisa memastikan apakah mantan menyesal atau tidak. Makanya perlu upaya pendekatan dan pemberian harapan pada mantan. Setelah itu baru tahu apakah mantan menyesal atau tidak. Bisa jadi hal inilah yang sebenarnya sedang dilakukan oleh mantan Kamu.
Baca juga: Orang Yang Lakukan 6 Hal Ini, Akan Dikenang Mantan Seumur Hidupnya