Biasanya kalau mau makan kerang musti pergi ke warung pinggiran. Dengan menu kerang untuk harga sama kita akan mendapatkan lebih sedikit daripada bikin sendiri. Apalagi jika beli di restoran mewah tentu saja akan lebih mahal. Maka solusinya pergi ke pasar, beli kerang dan bikin sendiri dengan resep berikut.
Bahan-Bahan :
300 gram Kerang (bersihkan kotoran kerang)
2 batang Daun Bawang (Iris)
5 Buah Cabe Ijo (Iris)
1 batang Serai (geprek)
1 ruas Jari Lengkuas (geprek)
3 Lembar Daun Jeruk
2 Lembar Daun Salam
Garam secukupnya
Secuil Gula merah
1/2 sdt Gula Pasir
Kaldu Bubuk Secukupnya
150cc Air
3 sdm Minyak Goreng
Bumbu yang dihaluskan :
5 Cabe Merah Keriting
5 Cabe Rawit Merah
3 Siung Bawang merah
3 Siung Bawang Putih
1 ruas Jahe
1 ruas Kunyit
Cara Membuat :
Panaskan minyak, goreng sebentar kerang lalu angkat dan tiriskan
Tumis Bumbu yang sudah dihaluskan lalu masukkan serai, lengkuas daun salam, daun jeruk, irisan cabe hijau tumis hingga harum
Masukkan Kerang aduk bumbu hingga merata lalu masukkan air, gula merah, gula pasir, Garam, kaldu bubuk , daun Bawang aduk lagi hingga merata dan ungkep hingga matang
Test rasa, jikalau sudah pas angkat lalu sajikan
By @nonaendahmukti