Untuk semua mantan, tentu memiliki cara pandang yang berbeda-beda sesuai dengan kondisi masing-masing. Ada yang bisa bersikap biasa sampai yang tampaknya masih memiliki ketertarikan. Dan tentunya masih banyak cara pandang yang lain. Untuk lebih jelas inilah berbagai macam cara pandang mantan beserta penjelasannya.
1. Mantan yang terlihat masih menyimpan rasa benci terhadapmu bahkan mengungkit untuk menyalahkan
Mantan yang menunjukkan sikap tidak suka, bahkan jika ada kesempatan masih suka mengungkit kesalahan kamu di masa lalu. Ini artinya pikiran mantan didominasi oleh hal-hal buruk yang pernah kamu lakukan padanya. Tentang rasa sakit hati yang pernah dia rasakan akibat perbuatan kamu. Dan tentu saja, mantan tidak banyak mengingat hal-hal baik yang pernah kamu lakukan untuknya. Sehingga ketika mengingat kamu saja, mantan cenderung mengingat hal-hal yang menyakitkan.
2. Mantan yang tampaknya masih tertarik dan seolah berusaha menjalin hubungan kembali
Biasanya ini karena mantan memiliki rasa ketertarikan antar lawan jenis. Tidak selalu karena riwayat kisah cinta kalian dulu, bisa saja karena kamu untuk saat ini dianggap masih menarik bagi dia. Perasaan ini sama saja ketika dia tertarik atau terobsesi dengan lawan jenis yang lain. Jadi tidak selalu karena kisah masa lalu, tapi cenderung karena dia memang suka sama kamu atas kondisi saat ini. Meskipun rasa dia dulu sangat besar, kalau kamu saat ini tidak menarik baginya tentu dia tidak akan lagi tertarik menjalin hubungan.
3. Mantan yang dengan bangga menceritakan pada banyak orang bahwa kamu pernah pacaran dengannya
Tentunya karena kondisi kamu saat ini juga. Karena kamu lebih baik dari yang dulu, kamu memiliki posisi yang bagus, atau malah kamu merupakan kebanggaan kebanyakan orang. Sehingga dengan bangga dia akan mengakui pada orang lain bahwa kamu adalah mantannya. Meskipun ketika dulu, kamu bukan sosok yang bisa dibanggakan. Bahkan selain rasa bangga, dia juga bisa menyesal karena melihat kondisi kamu saat ini.
4. Mantan yang ilfil bahkan malu mengakui kamu pernah pacaran dengannya
Sebaliknya dari yang sebelumnya, bisa dikarenakan kondisi kamu saat ini memalukan dan tidak bisa dibanggakan. Atau mungkin karena kondisi kamu dari dulu sama saja, sedangkan dia baru menyadari dan baru melihat menggunakan logikanya, kemudian merasa bahwa kamu adalah sosok yang memalukan. Dampaknya bukan cuma ilfiel tapi dia bisa merasa malu mengakui pernah pacaran sama kamu.
5. Mantan yang bersikap biasa seolah kamu cuma teman biasa
Dia memang sudah melupakan semua perasaan masa lalu. Dan tentu saja dia tidak ingin interaksi kamu dengan dia mengganggu hubungan masing-masing dimasa sekarang. Sehingga dia akan tetap menunjukkan kesan biasa saja seolah tidak pernah ada hubungan cinta antara kalian. Jika begini, hargai dan bersikaplah yang sama.
6. Mantan yang berusaha membuat kamu tahu dia masih mencintaimu, tapi tidak ada keinginan balikan
Kalau mantan seperti ini, biasanya memiliki cara pandang bahwa kamu masih memendam rasa terhadapnya. Sehingga dia berusaha memanfaatkan itu untuk menyenangkan diri sendiri. Padahal jika sampai disuruh balikan, belum tentu dia bersedia melakukan itu. Dia hanya menikmati sikapmu yang tampak masih tertarik dengannya.
7. Mantan yang selalu berusaha menjelek-jelekkan kamu terus menerus
Biasanya mantan seperti ini, karena riwayat cinta masa lalu kalian tidak bisa hilang dari peredaran. Bisa karena dulu kisah kalian diketahui semua orang, atau masih meninggalkan sesuatu yang tidak bisa dihapus begitu saja, kemudian di masa sekarang keberadaan kamu membuatnya merasa terancam. Sebab bisa saja dia akan dipersalahkan atau dianggap bodoh karena meninggalkanmu. Dan untuk menciptakan kesan baik bagi dirinya, dia berusaha menggiring opini agar kamu dianggap buruk, meskipun tidak selalu berhasil.
Baca juga: 20 Cara Buat Mantan Jatuh Cinta Lagi Setelah Lama Putus