Ketika pacar dekat dengan yang lain, sebenarnya sebelum itu dia sudah bosan dengan kamu. Tidak ada minat lagi untuk melanjutkan hubungan. Meskipun awalnya dia tampak sayang dan banyak berkorban untukmu, tapi karena banyak penyebab dia akhirnya ragu dan tidak punya hasrat denganmu lagi.
Bisa saja saat ini logika dia sudah lebih kuat dari perasaannya, sehingga mulai mempertimbangkan banyak hal dari kamu. Atau bisa juga dia mulai berpikir tentang pendapat orang lain tentangmu. Dulu dia tidak peduli tapi karena perasaan dia perlahan menghilang, akhirnya dia mulai terpengaruh oleh omongan orang.
Karena keadaan itu, kemudian ketertarikan dan hasrat yang lebih besar terhadap orang lain, akhirnya membuat dia benar-benar kehilangan minat terhadapmu. Tapi kalau mau memutuskan hubungan, juga bukan waktu yang tepat. Apalagi jika dia tidak ingin disalahkan. Mungkin menunggu kamu berbuat salah atau menjadi pihak yang memutuskan, sehingga dia tidak akan dituntut pada akhirnya.
Apalagi sebelumnya dia sudah pernah banyak berjanji atau setidaknya setuju dengan rencana kamu terkait masa depan dengannya. Yang jelas, dampak dari kondisi itu akan kamu rasakan dalam bentuk tanda-tanda dia dekat dengan yang lain dan berniat meninggalkanmu pelan-pelan atau menunggu kamu yang memutuskan hubungan.
Ciri pacar dekat dengan yang lain
1. Mulai jarang berkomunikasi
Dia mulai menjaga jarak dengan mengurangi intensitas komunikasi. Tujuannya agar kamu terbiasa tidak berkomunikasi dengannya. Karena pada saat itu, chat dari kamu saja sudah membuat dia merasa tidak nyaman. Tidak mungkin dia akan punya inisiatif untuk menghubungi duluan, kecuali dalam keadaan darurat. Itupun jika kamu adalah pilihan terakhir untuk dihubungi dalam keadaan darurat tersebut.
2. Malas merespon chat bahkan panggilan dari kamu
Chat cuma sekedarnya, bahkan kadang tidak dibalas sama sekali. Dan ketika kamu melakukan panggilan suara atau video, dia akan banyak alasan sedang tidak bisa menerima. Apalagi jika dia sedang dengan yang lain, sekeras apapun kamu berusaha menghubungi, dia tidak akan merespon sama sekali. Malah bisa saja dia nonaktifkan data karena kamu dianggap berbahaya bagi dia saat sedang bersama yang lain.
3. Tidak ada inisiatif bertemu bahkan menolak pertemuan dengan berbagai alasan
Jangankan mengajak bertemu, kamu yang mengajak duluan pun dia akan banyak alasan. Paling cuma memberi harapan palsu itupun tidak meyakinkan. Ada saja alasan dia untuk menolak ajakanmu. Bahkan bisa saja dia cari alibi baru, seolah dia tidak lagi bebas seperti dulu.
4. Kamu sendiri merasa bahwa dia sudah berubah
Kamu sendiri tentu akan merasakan perubahan dari dirinya. Merasa bahwa dia tidak membutuhkan kamu sama sekali. Bahkan berpikir jika dia butuh orang untuk curhat pun lebih memilih mencari yang lain.
5. Tidak lagi tertarik membahas masa depan
Dulu antusias, membayangkan bersama membangun masa depan. Tapi saat ini, hal itu tidak akan kamu dapatkan lagi. Dia sama sekali tidak tertarik mengangkat topik yang dulu dia sukai. Memang minat sudah hilang meskipun cuma membayangkan pun tidak bersedia.
6. Jika kamu sengaja menghilang, dia tidak akan mencari tahu
Kamu bisa menguji dia, sengaja menghilang dan meminta teman untuk menanyakan padanya tentang keberadaan kamu. Atau mengarang cerita kamu pergi dari rumah karena masalah dengan orang tua. Bisa dipastikan dia tidak akan klarifikasi kepada kamu secara langsung.
7. Tidak ada lagi kepedulian
Kamu mau cerita tentang kondisi buruk saat ini, jangan harap dia akan menunjukkan kepedulian seperti dulu. Paling kalau kamu ngaku sakit, disuruh istirahat dan setelah itu sudah tidak ada topik bahasan lagi. Dia tidak akan menanyakan kondisi kamu berikutnya apakah sudah smebuh atau belum.
8. Jika dicurigai, dia tidak bersedia memberikan klarifikasi
Kamu sudah mulai menyadari dia dekat dengan yang lain, atau malah sudah menjalin hubungan. Kamu menuduh dia dengan mengaitkan hal-hal yang mengarah pada kenyataan sebenarnya. Tentang sikapnya, dan kabar burung yang kamu terima. Tapi dia tidak akan berusaha membantahnya. Dia tidak akan butuh klarifikasi, tapi malah marah karena tuduhan seperti itu.
9. Dia akan tampak selalu online tapi tidak membalas chat kamu
Kamu cek, dia online. Kamu basa basi menanyakan kabar atau sedang melakukan apa, dia tidak membalasnya. Malahan bisa saja, ketika dia tahu kalau kamu online, akhirnya dia memilih untuk offline saat itu juga. Dan besoknya, jangan harap dia akan membalas pesan kamu.
10. Momen yang sebenarnya asyik kalian lakukan bersama, dia mengaku memilih di rumah saja
Tergantung kebiasaan dilingkungan kalian, pasti ada acara yang cocok didatangi oleh pasangan kekasih. Kamu sebenarnya berharap dia mau pergi dengan kamu, tapi dia memilih di rumah saja. Sayangnya jika kamu hubungi, dia tampaknya tidak ada di rumah. Sebab bisa saja, dia pergi tapi dengan yang lain.
11. Merasa keberatan jika kamu upload foto dia di media sosial, ada alasan lain yang membuatnya terkesan mendapat masalah
Dulu kamu upload foto dia, dia tidak masalah. Tapi sekarang dia mengarang cerita, seolah itu akan membuat masalah untuk dirinya. Contoh sederhana, keluarga jauh dia melarang dia pacaran. Dia mengaku takut dengan saudara jauh itu. Jika ketahuan dia bisa mendapat masalah besar sesuai ketakutan orang seusia dia.
12. Dengan kamu tidak meluangkan waktu lagi, tapi dia bisa pergi dengan teman yang lain
Selalu ada alasan untuk menolak, namun kamu akan melihat kenyataan dia pergi dengan temannya. Bisa meluangkan waktu untuk teman, tentu saja bisa meluangkan waktu untuk orang lain yang seharusnya kamu tapi dipakai bersama gebetan atau malah pacarnya yang lain.
13. Kamu akan mulai menyadari, ada yang aktif berinteraksi dengannya di media sosial
Kamu lihat daftar temannya, akan ada sosok yang sangat aktif. Tidak melewatkan postingan dia sama sekali, memberikan respon yang berbeda, bahkan bertukar komentar. Biasanya itu adalah orang yang sedang dekat dengannya.
14. Kalau sampai kamu marah-marah dengannya, dia malah akan semakin menjauh
Coba deh karena sikapnya kamu marah-marah, bukannya dia minta maaf tapi malah dia akan semakin berusaha menjauh. Akhirnya kamu harus meminta maaf meskipun dia tidak berubah sikapnya.
15. Akan ada foto terbaru dia yang tampak pergi dengan orang lain tapi tidak terlihat sosoknya
Kalau dengan teman-teman biasa, cenderung foto bersama atau minimal teman-temannya juga upload foto yang sama. Tapi kamu hanya akan melihat dia saja, padahal sebenarnya tempat itu cocoknya didatangi berdua. Sebab saat itu, sangat mungkin dia sedang bersama gebetan baru tapi identitas masih dirahasiakan.
Baca juga: 7 Penyebab Dia Lebih Memilih Selingkuhannya Daripada Kamu