Ketika pacaran, meskipun cuma sekedar wacana atau basa basi saja, biasanya obrolan tentang masa depan tetap ada. Membayangkan jika suatu saat nanti menikah dan punya anak, atau minimal cuma sebatas tentang rencana pernikahan. Berandai-andai berdua sambil membayangkan betapa bahagianya saat itu. Tapi hal itu tidak ada dalam diri pacar kamu.
Dia terkesan enggan membahas masalah itu. Tidak punya ketertarikan membahas masa depan, bahkan mungkin secara terang-terangan tidak ingin membahas hal itu. Jika rencana itu memang masih panjang karena kondisinya, kamu cuma bisa mengalah. Tapi dibalik itu, sebenarnya ada beberapa kemungkinan yang bisa saja sedang dialami oleh pacar kamu. Inilah kemungkinan yang terjadi jika pacar tidak suka bahas masadepan.
1. Dia memang tidak yakin untuk menjadikan kamu pilihan terakhir
Meskipun bisa saja dia merasa menyayangkan jika menyingkirkanmu, tapi dalam pikiran yang terdalam dia juga masih ragu-ragu sama kamu. Belum merasa mantap untuk melanjutkan hubungan yang lebih serius. Bisa dikatakan dia belum bisa keluar dari zona saat ini. Maju ragu-ragu, mundur juga sayang. Maka jika kamu memang serius dengan pacar, tugasnya cuma satu, buat dia yakin tidak salah jika menjatuhkan pilihan terakhir terhadapmu.
2. Dia menganggap bahwa itu sebagai tuntutan secara halus
Kemungkinan ini akan terjadi jika sebelumnya kalian sudah sama-sama tahu, dia belum terlalu serius tapi kamu sudah yakin padanya. Kemudian dia menganggap bahwa topik masa depan seperti pancingan atau bahkan tuntutan kamu terhadap dia. Karena memang dia merasa tidak suka, otomatis malas membahas masalah itu.
3. Dia memang belum merasa siap saja untuk serius dengan kamu
Dari persiapan yang ada, dia masih tampak jauh dari kata siap. Misalnya, pekerjaan kalian belum mapan, kalian masih sama-sama menggantungkan diri terhadap orang tua, sama-sama sadar belum dewasa, dan masih banyak faktor lain yang menjadi penyebabnya.
4. Ada puncak pencapaian yang ingin dia dapatkan lebih dulu
Dia punya cita-cita, sedangkan dia benar-benar berkeinginan untuk mencapai hal itu sebelum menikah. Membahas masa depan hubungan yang lebih serius, secara tidak langsung membuatnya berpikir itu akan menggagalkan dirinya untuk mencapai cita-cita. Makanya malas jika terus membahas masalah itu.
5. Sebenarnya dia sudah bosan dengan topik apapun yang kamu coba bahas dengannya
Bukan hanya tentang masa depan, obrolan basa basi dan bentuk perhatian pun dia sudah malas. Karena itu biasanya dia sedang mengalami fase bosan. Topik semenarik apapun jika kamu yang coba membahasnya, dia akan malas merespon terlalu serius. Tentunya ini bisa terlihat dari cara kalian menjalin komunikasi.
6. Bisa jadi, target kriterianya sudah meningkat
Karena pergaulan baru dengan orang lebih tinggi levelnya, akhirnya dia terbuka matanya. Mulai meyakini bahwa dia mampu mendapatkan yang lebih baik dari kamu. Dia tidak akan merasa bahwa kamu pantas untuk dia. Apalagi jika sudah ada teman, selevel dengannya, berhasil mendapatkan pacar yang jauh lebih baik dari kamu.
7. Dia hanya tidak puas, karena merasa kamu cuma bicara saja tanpa berusaha dalam tindakan nyata
Inrospeksi diri itu memang perlu. Siapa tahu kamu masih payah menurut dia, tidak bisa menjadi pasangan bertanggung jawab jika serius nanti. Malah kamu dianggap akan membuat hidupnya lebih susah. Atau bisa juga karena kamu selama ini cuma bicara, menunjukkan sedikit usaha untuk membuktikan keseriusan pun tidak ada sama sekali.
Baca juga: 15 Tanda Pacar Terpaksa Jalani Hubungan