Untuk keperluan bisnis seperti bertemu dengan klien kadang kamu harus menunjukkan kesan meyakinkan. Tentu saja tujuannya agar mereka menjadi lebih percaya.
Masalah kendaraan pun demikian, tentunya ada beberapa yang menjadikan mobil sebagai tolak ukur. Semakin mahal dan semakin bagus mobil yang digunakan, biasanya cenderung membuat mereka lebih yakin untuk kerja sama.
Karena pada beberapa keadaan, dugaan menggunakan mobil rental bisa menurunkan kepercayaan mereka terhadap kamu. Apalagi jika mereka ikut masuk menempuh perjalanan dengan kamu. Untuk itu ada beberapa cara agar mobil rental yang kamu sewa terkesan seperti milik kamu sendiri.
Cara Agar Mobil Rental Yang Kamu Sewa Seperti Milik Kamu Sendiri
1. Gantung foto kamu dan pasangan pada spion tengah
Selalu siapkan foto kamu bersama pasangan atau bersama keluarga. Dengan tali yang sudah disiapkan sehingga ketika sewa mobil langsung bisa digunakan.
Gantung pada spion tengah sehingga siapapun yang melihat akan langsung berpikir bahwa itu mobil milik kamu sendiri tanpa harus bertanya.
2. Simpan barang tersembunyi dan keluarkan saat dibutuhkan
Sebelum berangkat, simpan dulu plester, minyak kayu putih, atau apapun yang kemungkinan besar bisa dibutuhkan dalam perjalanan.
Kemudian ketika dibutuhkan, kamu langsung sigap mengambil di tempat yang sudah kamu tata sebelumnya. Seolah barang itu memang sudah lama tersimpan disitu.
3. Menambahkan pernak pernik yang mewakili bisnis atau karakter kamu
Pernak pernik seperti bantalan kepala yang dipasang di head rest. Bantal biasa, atau mungkin hiasan lain yang menunjukkan itu adalah milik kamu.
Disesuaikan dengan hobi, bisnis, atau apapun yang mewakili diri kamu. Yang penting dalam pemasangan dan pelepasan pernak pernik tersebut tidak merusak interior mobil itu sendiri.
4. Memahami seluk beluk mobil agar terkesan biasa menggunakannya
Tuas buka tutup pengisian bahan bakar, panel-panel setiap mobil tentu memiliki perbedaan. Pahami itu dulu agar tidak terkesan mobil orang lain.
Tentunya akan terlihat jelas, jika sedang isi bensin tiba-tiba bingung tuas pembukanya dimana. Dari situ saja sudah terlihat kalau kamu memakai mobil pinjaman.
5. Pilih mobil yang tidak banyak digunakan untuk sewaan
Mobil sewaan itu biasanya pasaran itu itu saja. Kalau untuk bertemu klien sebaiknya pilih mobil yang berbeda.
Pilih mobil yang mayoritas digunakan untuk mobil pribadi sehingga tidak terkesan mobil rental. Dengan begitu pemahaman menggunakan mobil rental pasti akan berkurang.
6. Menghafal plat mobil yang disewa
Kebanyakan orang sebenarnya tidak hafal dengan plat mobil meskipun milik sendiri, kecuali unik. Tentunya ini bisa dimanfaatkan untuk menunjukkan kesan bahwa itu mobil kamu sendiri.
Dengan hafal menyebut plat, tentunya saat dibutuhkan terlihat sudah cukup lama memiliki mobil tersebut. Ini memberi nilai lebih apalagi mobil yang dipakai adalah mobil premium.
7. Kalau bisa mengenali kerusakan kecil yang ada di mobil
Satu saja sudah cukup untuk menunjukkan kesan bahwa mobil rental adalah mobil sendiri. Misalnya tuas maju mundur kursi sudah sedikit longgar.
Kemudian jika ada yang menggunakan, langsung mampu memberi tahu harus sedikit kuat karena tuasnya sudah agak longgar. Sudah seperti milik sendiri bukan?.
8. Memperlakukan mobil dengan baik dan tidak sembarangan menggunakan
Kebanyakan, mentang-mentang mobil rental kemudian digunakan sesuka hati. Merasa sudah membayar dan tidak berpikir kerusakan jangka panjang.
Selain itu menunjukkan bukan mobil sendiri, juga menurunkan kepercayaan orang lain tentang tanggung jawab kamu.
Tapi kalau kamu hati-hati membawanya dan seolah menjaga baik-baik mobil tersebut, tentunya dianggap memikirkan konsekuensi jangka panjang dalam penggunaan.
Baca juga: 10 Hal Yang Akan Membuat Kamu Terlihat Kaya