Banyak sekali orang ketika bangun rumah, semua ruangan digunakan menyesuaikan kebutuhan saat ini. Hingga perubahan keadaan membuat mereka harus melakukan renovasi ulang dengan 'merusak' fungsi ruangan yang sudah ada.
Sehingga ada rancangan baru yang jauh berbeda dengan rancangan awal. Padahal jika sudah berpikir sejak awal, renovasi berlebihan tidak begitu diperlukan. Maka dari itu sebelum bangun rumah, berikut bagian yang perlu ditambahkan meskipun tampak belum perlu untuk digunakan.
5 Bagian Rumah Yang Perlu Ditambahkan Meski Tampak Belum Diperlukan
1. Garasi mobil agar jika nanti setelah punya atau tambah unit tidak kebingungan
Sering sekali orang yang tidak berpikir akan punya mobil, tidak berpikir bahwa garasi itu perlu. Meski lahan cukup, sering sekali digunakan untuk fungsi ruangan lain yang tidak memungkinkan untuk dijadikan garasi.
Padahal kebutuhan dan kondisi seseorang tidak bisa diprediksi kedepannya. Ada kalanya perubahan membuat mereka 'terpaksa' memiliki mobil bahkan lebih dari satu. Untuk itu fungsi garasi diperlukan sejak awal. Kalaupun belum punya mobil, setidaknya jika nanti sudah punya tidak perlu parkir di luar rumah. Kalaupun belum terpakai, setidaknya bisa untuk garasi motor atau digunakan untuk ruangan lain lebih dulu.
2. Kamar tamu
Kamar tamu sekilas bukan kebutuhan darurat dalam sebuah rumah. Apalagi tidak akan ada saudara jauh yang akan datang. Tapi tetap saja ruangan ini diperlukan apalagi ada tambahan keluarga. Meski saat ini belum tampak perlu, minimal bisa buat ruangan lain agar tidak tampak sesak.
3. Kamar mandi cadangan
Saat ini memang kamar mandi dianggap cukup memenuhi kebutuhan seluruh keluarga. Tapi akan ada saatnya kamar mandi yang ada tidak bisa digunakan bersama saat kondisi darurat. Sehingga ketika semua anggota keluarga buru-buru harus segera menggunakan, kamar mandi cadangan membuat semua tidak perlu antri. Keberadaan kamar mandi cadangan bisa sangat diandalkan dalam kondisi darurat.
4. Gudang
Saat ini belum ada, tapi lama-lama akan ada barang yang tidak lagi digunakan tapi fungsinya masih bisa bermanfaat suatu saat nanti. Dijual belum tentu laku, dibuang sayang, apalagi kalau butuh lagi tidak harus beli. Solusinya adalah di simpan. Jika bersanding dengan perabot lain yang digunakan, keberadaan barang seperti itu akan membuat rumah terasa sesak. Dan saat itulah fungsi gudang benar-benar diperlukan.
5. Ruang Kerja Pribadi
Jangan berpikir ketika memiliki pekerjaan di luar rumah, ruangan ini tidak diperlukan. Sebab akan ada saatnya butuh mengerjakan sesuatu yang tidak bisa diganggu, suasana aman, dan jauh dari jangkauan anak-anak. Kalau saat ini belum terpakai, minimal bisa untuk ruangan lain, sekedar merenung, bersantai, atau tidur siang.
Baca juga: 5 Pertimbangan Sebelum Memilih, Beli Mobil Dulu Atau Rumah Dulu