Harga mobil colt L300 bekas memang cenderung stabil sehingga pemilik yang akan menjual mobilnya tidak terlalu merasa rugi. Apalagi dalam kepemilikannya sudah memberikan banyak keuntungan secara materi.
Maka ketika ingin upgrade tahun yang lebih muda, menjual mobil bekas tidak dianggap menakutkan. Pembeli mobil bekas L300 pun tidak merasa rugi karena unit yang dibeli memang sesuai apa yang dibutuhkan.
Tapi pernahkah kalian membayangkan penyebab harga mobil ini cenderung stabil?, berikut alasannya.
5 Alasan Mobil Colt L300 Bekas Harganya Selalu Stabil
Colt L300 Modifikasi (Gambar oleh Romadhon Djie Dhon)
Alasan yang pasti dan paling umum tentu saja karena kebutuhan akan mobil ini cukup banyak. Sangat banyak pelaku usaha yang membutuhkan unit L300, tapi karena faktor tertentu mereka tidak bersedia membeli unit dalam kondisi baru. Sedangkan mereka membutuhkan unit bekas yang tidak banyak dijual oleh pemiliknya.
Yang sama artinya, lebih banyak orang yang tetap mempertahankan unit Colt L300 miliknya untuk menunjang usaha. Kenapa mereka mempertahankannya, simak alasan kedua yang juga memberi pengaruh terhadap harga jual mobil bekas ini.
Ukuran yang tanggung dan bisa menyesuaikan kapasitas muatan menjadi alasan kedua mobil ini diminati oleh banyak orang. Sekaligus membuat keberadaannya dibutuhkan banyak orang. Lebih besar dari pick up biasa, tapi tidak sebesar truk yang sedikit merepotkan untuk beberapa medan.
L300 bisa dikatakan menjawab kebutuhan orang tentang daya muat dan medan yang bisa menyesuaikan.
Alasan ketiga karena desain mobil itu sendiri yang tidak mengalami perubahan signifikan. Sehingga mobil baik tahun lama atau baru, terlihat sama saja bagi orang awam. Artinya memiliki unit baru atau lama tidak terlalu terlihat.
Ini tidak ada kaitannya dengan gengsi, tapi tentang cara pandang klien, pengguna jasa, atau siapapun yang ingin menggunakan armada ini. Misalnya, meski tahun tua selama masih sehat, orang tidak akan ragu untuk memberikan muatan.
Baca juga: Mengenang Mobil Colt T100, T120 Modifikasi Untuk Angkutan Umum
Alasan keempat karena mesin bandel dan bertenaga. Terutama mobil bermesin diesel, tentu saja memiliki pesona tersendiri. Selain karena solar busuk masuk, tenaga yang dihasilkan juga sesuai dengan yang dibutuhkan. Mau muat lebih banyak dari kapasitas standar, tidak perlu khawatir.
Dan alasan paling penting adalah sparepart mudah ditemukan dan bengkel manapun mudah menanganinya. Tidak banyak tambahan fitur aneh-aneh dalam unit satu ini. Sehingga bengkel lebih punya banyak pengalaman menangani mobil terkait.
Bahkan bagi beberapa pemilik, merasa mudah mempelajari untuk melakukan perbaikan sendiri. Siapapun itu, bisa menjadi ahli menangani kerusakan L300 jika memang ada niat untuk melakukannya.
Baca juga: 5 'Penderitaan' Yang Hanya Dipahami Pengguna Mobil Transmisi Manual