Warna Silver menjadi pilihan utama bagi kita yang memang malas ribet untuk urusan perawatan. Tentu saja urusan perawatan penampilan dari mobil itu sendiri. Terkait masalah cat, baret, kebersihan dan masih banyak lainnya yang berakitan dengan tingkat kesempurnaan dari cat body mobil.
Bagi yang paham dengan kendaraan, tentu saja warna silver lebih banyak diminati karena hal ini. Kenapa bisa begitu?, berikut alasannya.
Alasan Mobil Warna Silver Cocok Bagi Kita Yang Gak Mau Ribet Perawatan
1. Tidak begitu terlihat belang jika kualitas cat berbeda pada setiap panel
Kelebihan warna silver adalah tidak secara spesifik memperlihatkan warna secara jelas. Ini merupakan warna yang netral, sehingga ketika dilakukan cat ulang pada panel tertentu saja, tidak akan tampak belang meski kualitas berbeda. Sekilas akan menunjukkan kesan yang sama, warna belang hanya akan terlihat ketika kita melihat secara detail dan fokus. Berbeda dengan warna lain, cenderung lebih terlihat jika setiap panel memiliki kualitas pengecatan yang berbeda.
2. Baret halus akan samar terlihat
Salah satu kelebihan warna silver juga karena baret lembut tidak akan telrihat secara jelas. Sehingga ketika ada baret halus tidak harus segera dilakukan perbaikan. Ketika terkena refleksi cahaya, baret halus akan samar dan harus dilihat dari dekat. Berbeda dengan warna lain seperti merah, merah cenderung akan terlihat jelas ketika baret halus sekalipun. Sehingga akan tampak kurang sempurna meski hanya sekilas terlihat.
3. Debu hanya akan memberikan kesan mobil kusam
Partikel debu yang menempel pada mobil berwarna silver, hanya akan memberi dampak mobil tampak kusam saja. Tidak begitu terlalu terlihat kotor. Berbeda kasusnya jika itu terjadi pada mobil berwarna hitam, debu akan terlihat jelas dan sangat kontras dengan warna mobil itu sendiri.
4. Kualitas warna juga lebih awet untuk jangka panjang
Untuk urusan kualitas warna cat dalam kurun waktu bertahun-tahun, warna silver berada di urutan kedua. Sehingga untuk jangka panjang, warna silver akan lebih terlihat "baru" dari warna lainnya. Tapi meski begitu, bukan berarti mobil warna silver bebas perawatan sama sekali. Tetap cuci dan lap juga usahakan untuk menjaga agar kualitas cat tetap awet dan tidak lebih cepat mengalami penurunan kualitas dari waktu yang seharusnya.
Baca juga: Pahami Sebelum Beli Mobil, Inilah Urutan Warna Yang Awet Dan Tidak Mudah Belang