Dalam kehidupan sehari-hari kita kadang menemui tingkah teman iseng, yang pura-pura pingsan atau kerasukan. Penulis sendiri pernah mengalami, pengalaman pertama ada teman pura-pura kerasukan. Disitu ngomel sendiri bahkan penulis di amuk oleh orang yang pura-pura kerasukan tersebut. Dengan sedikit trik, orang itu tiba-tiba mengaku sudah sembuh. Minta dilepaskan.
Sedangkan pengalaman kedua ada teman yang pura-pura pingsan. Cukup dengan trik sederhana akhirnya sadar kembali. Untuk kalian yang belum paham, ini cara mengetahui teman yang pura-pura pingsan dan kerasukan.
Cara Mengetahui Orang Pura-pura Pingsan Dan Kerasukan, Punya Cara Lain?
1. Coba saja pencet kuku ibu jari pada titik dibagian seperti gambar di atas dengan ujung kuku ibu jari kita
Orang yang asli pingsan tidak akan merasakan sakit karena tindakan itu. Orang kerasukan juga akan demikian. Jadi ketika melakukan ini dan tidak ada reaksi apa-apa, bisa jadi mereka pingsan atau kerasukan sungguhan.
Tapi jika itu hanya pura-pura, mereka pasti akan berusaha memberontak atau berusaha menepis tangan kita. Yang artinya mereka sadar sepenuhnya karena merasakan sakit karena hal itu.
2. Cara kedua untuk orang pingsan, adalah menggodanya dengan kata lucu
Kamu cukup menggunakan kata, "Orang kalau kaya gitu, lihat saja wajahnya. Di mulutnya terasa ada kawat yang menarik untuk senyum, Tapi ditahan, itu lho lihat. Nanti dalam hitungan ke lima pasti senyum" Kemudian perhatikan, kalau dia tampak berusaha menahan senyum artinya cuma pura-pura.
3. Untuk orang pingsan coba saja tutup hidungnya
Kalau dia memberontak karena hal itu dan berusaha mengeluarkan nafas lewat mulut artinya cuma pura-pura. Tapi jangan terlalu lama dalam menahan nafas tersebut, jangan lebih dari 2 menit.
4. Kalau kerasukan bisa juga dengan dipelintir tangannya
Cara ini yang pernah penulis lakukan ketika ada teman pura-pura kerasukan lalu mengamuk. Cukup penulis sergap, kemudian tangan dipelintir. Tidak butuh waktu lama dia mengatakan "Sudah bro, aku sudah sembuh, lepasin". Artinya dia merasakan sakit jadi memilih untuk pura-pura sudah sadar.
Dari semua pengalaman itu, kira-kira kamu punya cara lain?. Jangan lupa bagikan dan tulis cara sesuai versi kamu.
Baca juga: 5 Alasan Dukun Bikin Kaya Tidak Memperkaya Diri Sendiri Dengan Kesaktiannya