Kita sering sekali melihat penjual CD untuk kaum perempuan yang cenderung dibiarkan terbuka. Bisa membeli satuan sehingga lebih banyak yang ditempatkan pada gantungan atau dibiarkan berserakan begitu saja. Sedangkan penjual CD kaum pria cenderung banyak yang menggunakan box atau kotak kardus. Biasanya dalam 1 box terdapat 2-3 pc CD. Kenapa bisa begitu, berikut alasannya.
8 Alasan Penjualan CD Wanita Dibiarkan Terbuka Sedangkan CD Cowok Dalam Box
1. CD wanita lebih banyak variasi
Penjualan khusus cd wanita itu memiliki banyak variasi. Dari bentuk sampai warna hingga hiasan macam-macam. Sehingga jika ditempatkan dalam box wanita akan sedikit kesulitan menentukan pilihannya. Dari yang bahan penuh hingga bahan segaris ada.
2. Sedangkan untuk pria, cenderung memiliki model yang begitu saja
Bisa dikatakan modelnya cuma begitu-begitu saja. Pria tentu saja hafal model yang akan dibelinya. Sehingga tidak begitu perlu untuk memajang dalam kondisi terbuka.
3. Wanita cenderung membeli lebih banyak dari kebutuhan
Wanita jika membeli cenderung lebih banyak, sehingga membiarkan dalam kondisi terbuka akan lebih menguntungkan. Sebab wanita akan lebih tertarik membeli dalam jumlah banyak sesuai warna dan model yang disukai. Apalagi terdapat banyak pilihan model dan warna yang sangat menarik. Secara langsung membiarkan terbuka akan membuat wanita lebih tertarik untuk membeli lebih banyak dari standar dalam satu box.
4. Pria justru cenderung membeli sesuai kebutuhan
Pria itu lebih sederhana, kalau cuma butuh satu yang beli satu saja cukup. Kalau cuma butuh 2 yang tinggal beli 2. Sehingga dengan menempatkan dalam box, maka pria akan cenderung membeli sesuai batas minimal. Selama model sesuai dan ukuran seperti yang dibutuhkan, pria tidak akan terlalu banyak untuk memilih.
5. Wanita membutuhkan ketelitian dengan tingkat lebih tinggi dari pria
Bukan hanya dari warna, bentuk, model, wanita juga butuh untuk meraba jenis bahan, tingkat kelembutan, dan lain sebagainya. Sehingga jika menjual dalam kemasan justru akan membuat wanita merasa kurang yakin dengan produk yang dibelinya.
6. Pria hanya malas untuk terlalu teliti
Pria itu kalau bisa sat set sat set, kemudian produk sudah terbeli. Malas terlalu lama memilih sehingga dengan alasan lainnya juga, produk pria akan lebih efektif ditempatkan dalam box.
7. Wanita tidak begitu malu untuk secara terbuka membeli celana dalam
Membeli celana dalam bagi wanita itu adalah sesuatu yang biasa, meskipun ada sebagian yang merasa malu tapi tidak sebesar pria ketika membelinya.
8. Pria cenderung malu apalagi yang jual wanita
Pria lebih banyak merasa malu untuk membeli pakaian dalam. Sehingga membungkus dalam box juga mengurangi rasa malu yang teramat besar. Bahkan dari pengalaman penulis, sangat banyak pria yang bisik-bisik ketika akan membeli produk yang satu ini.
Baca juga: 10 Tips Membeli Pakaian Agar Dapat Harga Tidak Kemahalan