Motor 2 tak seperti RX KING dan sejenisnya kerap dianggap arogan ketika dalam kecepatan rendah justru sering geber-geber yang dianggap menciptakan polisi udara dan suara. Penggunanya dianggap arogan padahal alasan digeber tidak selalu karena alasan itu. Berikut alasan teknis motor 2 tak digeber pada kecepatan rendah.
Alasan Teknis Motor 2 Tak Perlu Digeber Saat Kecepatan Rendah, Bukan Karena Arogan
1. Agar oli samping lebih banyak melumasi dinding silinder
Pada mesin 2 tak, pelumasan menjadi satu dengan bahan bakar. Sehingga dibutuhkan oli samping dalam sistem pembakarannya. Oli tersebut akan lebih banyak melumasi dinding silinder jika motor digeber dalam rpm tinggi. Ketika digeber, oli dan bahan bakar akan lebih banyak tersembur ke sistem pembakaran. Dampaknya motor akan semakin awet dan tidak mudah panas.
2. Sistem karburator basah yang bisa menciptakan kerak
Pada settingan karburator basah, dalam rpm rendah maka busi akan sedikit menciptakan percikan api. Karena karburator lebih banyak menyemburkan BBM yang tidak sebanding dengan percikan api, akhirnya kerak bisa menumpuk dan lama-lama bisa jadi mogok. Untuk menghindari hal itu perlu digeber agar pengapian lebih besar. Sehingga kerak bisa dicegah lebih lama untuk semakin menumpuk.
Itulah alasan kenapa motor 2 tak perlu digeber saat kecepatan rendah. Jadi jangan menganggap semua orang pengguna motor dua tak itu arogan. Meskipun pada kenyataannya ada sebagian yang tidak tahu tujuan asli menggeber motornya.
Baca juga: Segini Biaya Ubah Mesin Motor 1 Silinder Jadi 2 Silinder, Murah Banget