Ketika kita beli baru, mobil terasa bertenaga, akselerasi nendang, bahkan top speed pun memuaskan. Namun seiring bertambahnya usia, kendaraan semakin tua terkesan semakin loyo. Untuk mengetahui penyebabnya, berikut penyebab umum yang biasanya menjadi masalahnya.
5 Penyebab Umum Kendaraan Semakin Tua Performa Semakin Menurun
1. Kampas kopling yang sudah mulai aus
Karena gesekan yang terjadi, perlahan tapi pasti kampas kopling akan mulai aus. Kondisi selip yang terjadi karena perpindahan gigi lama-lama akan membuat kampas semakin tipis. Semakin tipis maka akan semakin mudah selip yang menyebabkan lambatnya akselerasi. Sehingga mobil terasa kurang bertenaga.
2. Kerak di dalam sistem pembakaran
Biasanya hal ini disebabkan oleh sistem pembakaran dan pengabutan yang tidak lagi sempurna. Misalnya injektor yang mulai melemah menyababkan pembakaran kurang sempurna sehingga kerak mulai menumpuk.
3. Sistem pengapian yang melemah
Mulai dari koil sampai pada busi yang mulai melemah sehingga pengapian tidak lagi besar seperti baru. Dampaknya bisa seperti nomor 2 sehingga tenaga yang dihasilkan juga semakin berkurang.
4. Ring piston yang mulai melemah
Ring piston yang mulai melemah akhirnya menyebabkan kompresi bocor. Kebocoran tersebut tentu saja meskipun kecil, akan memberi pengaruh pada performa mesin.
5. Baret pada piston
Sama halnya dengan sebelumnya, baret pada piston juga bisa menyebabkan kompresi bocor. Sehingga tenaga yang dihasilkan juga tidak lagi sempurna meskipun sistem pengabutan dan pengapian sempurna.
Baca juga: Hal Yang Terjadi Jika Kendaraan Tua (Kompresi Rendah) Dipaksa Minum BBM Oktan Tinggi