FWD merupakan sistem penggerak roda depan yang sudah bukan hal baru lagi. Sistem penggerak yang langsung menyalurkan tenaga mesin ke roda depan, tanpa melalui sistem gardan. Sistem ini terbilang efisien karena bisa memangkas biaya produksi. Sehingga mobil dengan sistem penggerak depan, bisa dijual dengan harga yang lebih terjangkau dibanding RWD. Dari sistem penggerak tersebut memiliki kelebihan tersendiri, dan berikut beberapa diantaranya.
6 Kelebihan Mobil Dengan Penggerak Roda Depan (FWD), Nomor Terakhir Cukup Tahu Saja
1. Biaya produksi yang lebih murah
Dari sisi produsen, mobil FWD memiliki biaya produksi yang lebih murah dibandingkan sistem penggerak yang menggunakan sistem gardan. Tidak adaya gardan akan membuat harga jual ke konsumen menjadi lebih murah. Sehingga bukan hanya menguntungkan bagi produsen tapi juga bagi konsumen karena dengan fitur yang setara, bisa mendapatkan harga yang lebih murah.
2. Tingkat konsumsi bbm yang lebih hemat
Keberadaan sistem gardan memberikan beban tambahan tersendiri. Dengan menghilangkan sistem gardan akan membuat bobot mobil menjadi lebih ringan. Sehingga otomatis dengan kapasitas mesin yang sama, cenderung lebih hemat untuk urusan penggunaan bahan bakar.
3. Ruang kabin menjadi lebih lega
Ruang kabin akan menjadi lebih lega, karena lantai tidak terpangkas untuk ruang jalur sistem gardan. Terutama mobil dengan ground clearance rendah yang cenderung mengorbankan luas kabin untuk menyematkan jalur gardan. Seperti mobil tipe sedan yang harus rela memiliki tongolan dibagian tengah. Dampaknya baris belakang kurang leluasa untuk diisi 3 orang.
4. Traksi lebih bagus untuk jalanan datar yang licin
Sebab beban roda penggerak lebih besar. Beban mesin yang menjadi faktor pendukung mobil FWD bagus untuk jalanan datar yang licin. Tapi di jalan tanjakan yang licin, mobil ini lebih beresiko kehilangan traksi.
5. Tenaga bisa tersalurkan lebih optimal
Hal ini disebabkan oleh tenaga mesin yang langsung tersalurkan ke roda depan. Tidak banyak tenaga yang terbuang seperti RWD yang harus disalurkan lebih dulu ke sistem gardan.
6. Bisa untuk prank mobil terbelah seperti gambar diatas
Kalau di Indonesia belum lihat prank yang modal banget model begini. Tapi kalau di luar negeri khususnya negara maju, sudah banyak ditemui prank dengan menggunakan mobil FWD. Jadi sistemnya mobil dimodifikasi agar bisa terbelah sehingga orang akan kaget karena tidak menyangka.
Baca juga: Alasan Banyak Orang Menganggap Mobil Penggerak Depan (FWD) Sering Tidak Kuat Menanjak