Sangat banyak bertebaran berita tentang garasi yang menonjol sampai jalan perumahan, jalan gang, bahkan jalan besar. Hingga akhirnya menciptakan asumsi yang bermacam-macam. Sebenarnya pembuatan garasi model seperti itu bisa dikatakan sah-sah saja, jika memenuhi syarat berikut ini.
Garasi Menonjol Sampai Jalanan Itu Tidak Masalah, Asal Memenuhi 4 Syarat Berikut Ini
1. Jalan sebelumnya merupakan tanah pribadi, dan keberadaan jalan sengaja dibuat untuk alternatif
Jalan adalah tanah milik pribadi yang sengaja dibuat sebagai jalan alternatif oleh pemilik. Jadi sudah menjadi hak pemilik mau menjadikan jalan itu sebagai apa. Bahkan ditutup pun tidak menjadi masalah. Atau bisa juga jalan itu hanya jalan pribadi yang dibangun untuk akses keluarga besar. Misalnya dalam satu tanah yang luas, dibuat beberapa rumah untuk 1 keluarga besar kemudian dibangun jalan pribadi untuk kemudahan akses seluruh penghuni rumah. Jadi kalau lihat garasi semacam ini, jangan dulu berpikir buruk.
2. Itu adalah jalan buntu dan pemilik garasi rumahnya paling ujung
Merupakan jalan buntu yang otomatis tidak dilalui oleh mobil lain. Karena rumah berada paling ujung sehingga tidak mungkin ada kendaraan lain yang lalu lalang. Hal semacam ini sudah umum di lingkungan perumahan.
3. Sudah ada izin terhadap warga setempat, dan semua setuju
Dan tentu saja selain jalan buntu, juga sudah ada izin terhadap warga setempat dan mendapatkan persetujuan. Sehingga bukan asal bangun begitu saja karena bisa menciptakan rasa tidak suka, bahkan dari warga yang tidak terkena dampak sekalipun.
4. Ada iuran khusus sebagai kompensasi atas jalan yang dipakai
Kalaupun jalan umum, selain memenuhi syarat nomor 2 dan 3, sebaiknya ada iuran khusus sebagai bentuk kompensasi atas area yang dipakai untuk garasi. Sehingga dengan iuran itu, alih-alih sebagai dana untuk menyewa tempat.
Jika tidak memiliki semua syarat tersebut, ya siap-siap jadi bahan gunjingan
Tapi kalau tidak memenuhi syarat minimal nomor 2, 3, dan 4, siap-siap saja jadi bahan gunjingan. Apalagi jika itu merupakan jalan utama yang digunakan oleh banyak orang untuk lalu lalang. Masih mending membiarkan apa adanya meskipun tetap menggunakan sedikit jalan untuk area mobil yang diparkir.
Baca juga: 7 Perawatan Wajib Untuk Mobil Tanpa Garasi, Cuma di Tempat Terbuka