Kita sering sekali mendengar istilah kaki-kaki pada mobil. Tapi kita tidak tahu komponen apa saja yang berkaitan dengan itu. Sehingga kadang kita bingung mau mengganti yang mana jika ada kerusakan. Maka dari itu, berikut nama dan cara mudah cek kerusakannya.
10 Komponen Kaki-kaki Mobil, Nama Dan Ciri Kerusakannya
1. Ban
Lihat apakah ada benjolan pada ban, atau benang yang kelihatan. Kalau sudah terlihat jelas artinya minta ganti. Silahkan beli ban baru, bekas, atau rekondisi. Asal jangan nyolong punya tetangga.
2. Velg
Cek batas antara velg dengan ban, kasih air atau ludah juga boleh. Lihat apakah ada gelembung atau tidak. Angkat mobil dengan dongkrak, kemudian putar ban dan lihat ada peyang atau tidak.
3. Shockbreaker
Terdapat suara keras saat melewati polisi tidur. Lihat juga apakah ada kebocoran oli atau tidak. Jika terlihat ciri yang sudah disebut, perlu diganti yang baru.
4. Bearing
Bearing atau laher, laker, tergantung cara menamainya. Ganti jika terdengar suara gemuruh yang mengganggu. Mungkin saja biji peler besi sudah ada yang pecah. Bisa juga gemuk sudah habis hingga butuh pelumasan lagi.
5. Karet bushing
Ciri perlu diganti jika ada suara interaksi ban dengan aspal yang sampai ke kabin. Ganti di bengkel terpercaya jangan ke tukang roti.
6. long tie rod
Angkat mobil dengan dongkrak hingga menggantung. Jika roda digoyang oblak artinya perlu diganti.
7. Link stabilizer
Lihat karetnya jika terkelupas bisa membuat mobil terdengar seperti rumah reyot yang mau roboh.
8. Cv joint luar
Jika berbelok ada bunyi klotak-klotak maka perlu diganti dalam waktu cepat.
9. Cv joint dalam
Jika bunyi klotak terdengar saat mobil maju, artinya perlu segera diganti.
10. Ball Joint
Ganti jika melewati jalan paving mengeluarkan bunyi gruduk-gruduk.
Baca juga: 8 Tanda Mobil Perlu Dibawa Ke Bengkel Meski Belum Rusak, Agar Tidak Keluar Uang Lebih Banyak