Sebagai awam ketika kita mau pasang kaca film mobil, menganggap semakin gelap kaca film maka akan semakin dingin. Padahal hal itu tidak benar, sebab tingkat kegelapan tidak begitu berpengaruh terhadap kemampuan menolak panas. Ada persentase untuk setiap merk kaca film. Dimana hal itu ada alat ukur persentase untuk mengetahui tingkat kemampuan menolak panas. Untuk daerah yang terlalu panas pada siang hari, ada spesifikasi khusus dalam pemilihan kaca film. Dengan pandangan malam hari yang tetap terlihat. Berikut penjelasan lebih lengkapnya.
Ini Dia 4 Spesifikasi Kaca Film Mobil Untuk Daerah Yang Panas
1. Untuk kaca depan
Untuk kaca depan sebaiknya tingkat kegelapan hanya sampai 40% saja, sebab lebih dari itu akan sangat kesulitan mengemudi pada malam hari. Sampai level 60% saja, pada malam hari dengan minim pecahayaan, objek di depan akan sulit sekali terlihat. Misalnya orang yang sedang berjalan, atau batu, atau lubang di jalan. Tingkat kegelapan 40% sudah bisa dikatakan cukup. Untuk penolak panas bisa memilih level 85% keatas. Untuk harga mulai dari 1,5 juta sampai 4 jutaan tergantung merk yang digunakan.
2. Untuk kaca samping bagian depan
Untuk kaca bagian depan samping, bisa memilih tingkat kegelapan 40% saja, sehingga untuk visibilitas tidak terlalu terganggu. Namun jika punya tujuan agar serasi dengan kaca bagian tengah dan belakang, bisa disesuaikan sampai 60% saja. Untuk penolak panas pilih level sampai 85% keatas. Dijamin mobil akan teras adem.
3. Kaca samping bagian tengah dan samping belakang
Kaca samping bisa memilih tingkat kegelapan hingga 80%, namun 60% sebenarnya sudah cukup. Sebab kaca bagian samping belakang dan tengah, tidak begitu sering dimanfaatkan oleh driver. Penolak panas, bisa di pilih serupa yaitu 85% keatas.
4. Kaca belakang
Kaca belakang umumnya sama dengan kaca samping. 60% - 80% tergantung selera. Tapi akan lebih baik jika 60% saja karena kaca belakang juga memiliki manfaat dalam urusan visibilitas.
Baca juga: Rencana Pasang Kaca Film Untuk Mobil, Berikut 8 Rincian Spesifikasi Dan Daftar Harga Terlengkap