Pemilik mobil bensin yang ada versi dieselnya, tentu punya pengalaman ditawari untuk upgrade versi diesel dengan berbagai iming-iming keunggulan. Ada yang tergoda namun ada juga yang lebih memilih untuk tetap mempertahankan mobil bensinnya. Hal itu tentu bukan tanpa alasan. Meski versi diesel lebih unggul dalam beberapa hal, tapi mobil versi bensin juga ada kelebihannya. Berikut beberapa diantaranya.
7 Kelebihan Mobil Bensin Meski Ada Versi Dieselnya
1. Solar memang murah, tapi bbm versi diatasnya lebih murah bensin kemana-mana
Solar memang murah, tentunya solar busuk yang pembeliannya dibatasi untuk setiap kendaraan. Jika menggunakan bahan bakar dengan level diatasnya jelas lebih murah bensin kemana-mana. Perbandingan Dexlite dengan pertamax saja sudah sangat jomplang sehingga dengan penggunaan bahan bakar yang lebih baik, bensin lebih unggul.
2. Perawatan lebih murah
Untuk urusan perawatan mobil dengan bahan bakar bensin lebih murah. Karena materialnya tidak seperti diesel yang memang di desain lebih kokoh karena rasio kompresi yang lebih tinggi. Yang otomatis menggunakan sparepart yang harganya lebih mahal.
3. Tidak ada resiko diesel runaway
Kalau mobil bensin tinggal matikan kunci kontak maka mobil juga akan mati. Itupun kalau ada kasus mesin meraung-raung karena kerusakan tertentu. Sedangkan mesin diesel kalau sampai kejadian diesel runaway kontak dimatikan pun akan sama saja mesin tidak bisa mati seketika.
4. Lebih aman jika jarang dipakai
Ada istilah solar basi yang memiliki waktu lebih singkat daripada bensin. Sehingga untuk mobil yang jarang dipakai, lebih cocok untuk mobil dengan bahan bakar bensin.
5. Akselerasi lebih terasa
Karena memang unggul pada masalah torsi, mobil diesel tidak akan bisa menyamai mobil bensin untuk urusan akselerasi. Untuk jiwa muda tentu kurang cocok mobil dengan mesin diesel.
6. Selisih harga cukup untuk beli bensin beberapa tahun
Kalau mobil jarang pakai, selisih harga antara mobil bensin dengan diesel itu cukup besar. Maka selisih harga itu jika dibelikan bensin akan bisa dipakai untuk bertahun-tahun. Apalagi mobil jarang dipakai, jelas selisih itu sepadan dengan tetap bertahan pada mobil bensin.
7. Lebih minim getaran dan suara
Apalagi mobil lama, suara mesin bensin akan lebih halus dan minim getaran selama mounting dalam keadaan bagus. Sedangkan mobil diesel akan lebih bergetar dan berisik.
Baca juga: Pengalaman Memakai Innova Bensin 2.0 Generasi Awal, Boros Itu Mitos?