Pada jaman dulu untuk anak 90 an yang tinggal di kampung, pada beberapa keadaan harus makan makanan seadanya. Tidak memiliki nilai gizi bahkan jauh dari kata layak. Biasanya modal utama cuma nasi, karena pada jaman dulu biasanya stok beras masih bisa dikatakan cukup Tapi karena transportasi yang belum begitu umum, bahkan kadang karena kendala ekonomi, banyak anak-anak yang secara halus dipaksa untuk makan seadanya. Tapi meski begitu rasanya tetap enak-enak saja. Dan berikut beberapa lauk antimainstream yang biasanya pernah dimakan oleh anak-anak orang kampung.
Dari Minyak Jelantah Sampai Masako, Inilah 6 Lauk Makan Yang Dulu Enak Bagi Anak Orang Kampung
1. Nasi dengan minyak jelantah
Kalau makan dengan minyak jelantah, biasanya dikepal-kepal dulu baru kemudian dimakan. Entah kenapa pada saat kecil penulis suka sekali lauk satu ini. Hanya nasi putih yang diberi sedikit mintak jelantah, rasanya sudah benar-benar nikmat. Apalagi jika sisa minyak bekas digunakan untuk goreng ikan asin. Bahkan karena saking sukanya, sempat dibohongi kakak kalau makan dengan minyak bisa membuat perut licin dan gampang mules. Sebab meski sayur dan lauk normal sudah ada, tetap ingin makan dengan minyak jelantah.
2. Nasi dengan masako
Dulu penyedap rasa micin setelah itu mulai populer masako yang rasanya cukup enak untuk digunakan lauk makan. Tapi saat itu, makan dengan masako saja rasanya sudah enak. Tapi entah kenapa kalau sekarang memakannya rasanya tidak enak sama sekali.
3. Nasi plus garam saja
Gara-gara lihat di TV ada film jaman dulu yang cuma makan dengan garam, banyak penulis dan teman-teman yang akhirnya mencobanya. Dan benar saja ada beberapa teman yang suka makan dengan lauk garam saja.
4. Nasi dengan tempe bakar
Kalau makanan ini biasanya jika sedang terluka atau ketika sunat. Makan cuma dengan tempe bakar karena katanya luka tidak kunjung kering jika makan lauk jenis lain. Bukan selalu terpaksa, kebanyakan malah suka lauk macam itu.
5. Nasi dengan kelapa parut plus garam
Kelapa diparut yang kemudian diberikan garam. Kalau ada cabai ditambahkan sedikit. Kadang juga dikasih jeruk untuk menambah rasa. Dan rasanya gurih-gurih nikmat meskipun untuk saat ini sepertinya sudah kehilangan selera.
6. Nasi dengan cabai plus garam
Cuma modal cabai dan garam kemudian diuleg jadi satu. Kalau ada micin ditambahi sedikit. Kalau lauk satu ini penulis suka sekali hingga saat ini, cuma kalau untuk saat ini sudah diberi campuran bawang putih untuk membuatnya lebih sedap.
Baca juga: Buat Yang Ingin Hidup Tahun 90an Kebawah, Ini 8 Hal Tidak Enaknya