Banyak kejadian Pemotor tanya arah jalan tapi malah dibuat nyasar atau minimal dijawab tidak serius. Hal ini bisa terjadi karena Pemotor yang tanya arah dianggap tidak sopan ketika bertanya. Misalnya ketika berhenti langsung tanya arah jalan yang justru membuat orang ang ditanyai menjadi terseinggung. Agar tidak dianggap kurang sopan saat bertanya, berikut ini etika bertanya jalan saat menggunakan motor.
5 Etika Bertanya Arah Jalan Saat Kita Bawa Motor, Jangan Sampai Dianggap Tidak Sopan
1. Berhenti di tempat yang agak jauh dari orang yang mau ditanya
Jika orang yang mau ditanya pada posisi duduk, jangan berhenti tepat didepannya. Jaga jarak tidak terlalu dekat apalagi mepet dengan orang tersebut. Kalau terlalu dekat apalagi posisi orang yang mau ditanya sedang duduk, terkesan kita kurang sopan apalagi posisinya berada diatas. jalan sedikit itu tidak masalah ketika turun dari motor.
2. Matikan mesin dan turun dari motor sebelum bertanya
Jangan biarkan mesin dalam keadaan menyala. Lebih baik matikan mesin dan turun dari motor. Datangi orang yang mau ditanya dengan gestur merendah. Teman penulis pernah dibentak karena tanya jalan tapi mesin masih dalam keadaan menyala.
3. Jika menggunakan helm, lepaskan lebih dulu
Jika masih menggunakan helm lebih baik lepaskan lebih dulu. Selain untuk sopan santun, juga agar pendengaran kita lebih jelas saat diterangkan ketika tanya jalan.
4. Pastikan menggunakan bahasa yang sopan dan jangan lupa tersenyum
Pastikan ketika bertanya, kita benar-benar menunjukkan sopan santun. Sebut dulu panggilan yang pantas untuk orang tersebut. Misalnya Pak, Bu, atau Kakak. Senyum sebagai tanda perdamaian sambil minta izin untuk bertanya arah jalan.
5. Jika sudah selesai ucapkan terima kasih
Paham tidak paham, sebaiknya ucapkan terima kasih sebagai penutup. Biasanya orang akan lebih segan dengan cara seperti ini. Meski kita belum paham, setidaknya kita tidak mengecewakan niat baik orang yang ditanya.